Pemprov dan Baznas Banten Saluran 806 Paket Kurban untuk Penyintas Stunting

- 12 Juli 2022, 20:31 WIB
Relawan Baznas Banten saat menyalurkan paket kurban untuk penyintas stunting
Relawan Baznas Banten saat menyalurkan paket kurban untuk penyintas stunting /

KABAR BANTEN - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten bekerjasama dengan Baznas Provinsi Banten menyalurkan sebanyak 806 paket daging kurban untuk anak penyintas Stunting di Provinsi Banten pada Senin 11 Juli 2022.

Diketahui, Pemprov Banten melalui Dinas Sosial Provinsi Banten menebar paket kurban ke empat daerah terbanyak stunting di Provinsi Banten. Yakni  Kabupaten Lebak, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang, dan Kota Serang.

Paket kurban yang berupa daging dan santunan ini merupakan realisasi dari arahan Pj. Gubernur Al Muktabar pada Rapat Koordinasi Daerah Baznas se-Provinsi Banten Juni 2022 lalu mengenai penanganan stunting.

Baca Juga: Al Muktabar Turun Langsung Sembelih 10 Sapi dan Kerbau, Sebagian Disalurkan untuk Anak Stunting dan Gizi Buruk

Pada acara tersebut Baznas Provinsi Banten sepakat untuk turut mengatasi stunting dan gizi buruk.

Ketua Baznas Provinsi Banten Syibli Syarjaya menuturkan bahwa kegiatan kurban online yang memiliki tema "Tekan Stunting dengan Kurban" ini merupakan salah satu upaya dari Baznas Provinsi Banten dalam menyejahterakan umat.

“Sebagai lembaga pemerintah, tentu Baznas akan mendukung penuh apa yang jadi keinginan Pemprov terutama dalam menyejahterakan masyarakat.” ujar Syibli.

Baca Juga: Dikejar Warga, Pelaku Eksibisionis Kabur Tinggalkan Motor di Persada Banten Kota Serang

Syibli juga menuturkan bahwa Baznas Provinsi Banten tidak hanya mengurus atau mengolah dana zakat, infak, maupun sedekah. Melainkan juga mengolah Dana Sosial Keagamaan Lainnya, seperti Kurban.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah