Puluhan Anggota TNI dan Polri Jaga Gedung Diskominfo Kota Cilegon, Ada Apa?

- 16 Agustus 2022, 20:27 WIB
Puluhan anggota TNI dan Polri tengah berjaga di halaman gedung Diskominfo  Kota Cilegon, Selasa 16 Agustus 2022 malam.
Puluhan anggota TNI dan Polri tengah berjaga di halaman gedung Diskominfo Kota Cilegon, Selasa 16 Agustus 2022 malam. /Himawan Sutanto/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Puluhan anggota TNI dan Polri tampak berkumpul di halaman gedung Diskominfo Kota Cilegon yang berada di kawasan Pemkot Cilegon.

Puluhan personel TNI dan Polri tersebut berjaga-jaga dan langsung menanyakan kepada para tamu yang berdatangan dan hendak masuk ke gedung Diskominfo Kota Cilegon.

Berdasarkan pantauan di lokasi, puluhan anggota TNI dan Polri berjaga di pintu masuk sebelah kiri dan kanan gedung Diskominfo Kota Cilegon.

Tak nampak Aparatur Sipil Negara, yang biasanya hadir pada acara tertentu di gedung Diskominfo Kota Cilegon yang tengah dijaga ketat oleh puluhan anggota TNI dan Polri, sehingga mengundang tanda tanya.

Puluhan mobil juga nampak berjejer di halaman depan gedung Diskominfo Kota Cilegon dan tertata dengan rapih.

Baca Juga: Unik! Dua Anak Kembar Ini Terpilih Jadi Anggota Paskibra Kota Cilegon Tahun 2022, Begini Kisahnya

Kabag Kepemudaan dan Kepramukaan pada Disporapar Pemkot Cilegon Agus Affan Syawaludin ketika dikonfirmasi mengatakan, adanya anggota TNI dan Polri tersebut untuk menjaga pelantikan puluhan anggota Paskibra.

“Iya, TNI dan Polri merupakan bagian dari kegiatan pengibaran bendera besok. Malam ini ada 52 anggota Paskibra yang akan dilantik angkatan 22,” kata Agus Affan Syawaludin, Selasa 16 Agustus 2022.

Ia menuturkan, prosesi pelantikan Paskibra angkatan 22, tahun 2022, memang sangat sakral. Untuk teknis kegiatan, pihaknya sudah menyampaikan seperti yang sudah-sudah.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x