Bidik Juara Umum MTQ Nasional 2022, Ini Prestasi Banten pada 4 Penyelenggaraan MTQ Nasional Terakhir

- 11 Oktober 2022, 13:41 WIB
Ketua Kafilah Banten Prof Sholeh Hidayat disambut panitia saat tiba di Kalimantan Selatan untuk mengikuti MTQ Nasional 2022.
Ketua Kafilah Banten Prof Sholeh Hidayat disambut panitia saat tiba di Kalimantan Selatan untuk mengikuti MTQ Nasional 2022. /Biro Adpim Setda Banten

KABAR BANTEN – Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar mengharapkan Kafilah Banten bisa merebut kembali sebagai juara umum MTQ Nasional pada MTQ Nasional 2022 di Kalimantan Selatan 10-19 Oktober 2022.

Saat melepas Kafilah Banten Pj Guebenur Banten Al Muktabar  berharap Banten bisa kembali menjadi juara umum MTQ XXIX Kalimantan Selatan 2022. Harapan ini didasarkan dari pemantauan persiapan Kafilah Banten berupa Training Centre.

"Semoga Allah SWT menakdirkan kita menjadi juara umum MTQ XXIX Kalimantan Selatan 2022. Training Centre menyatakan Provinsi Banten siap," harap Al Muktabar.

"Saya melihat persiapan yang dilakukan baik. Dilakukan berbagai tahapan training, mudah-mudahan persiapannya maksimal," tuturnya.

Baca Juga: MTQ Nasional 2022 di Kalsel, Kafilah Banten Diharapkan Raih Kembali Juara Umum

Harapan Banten untuk kembali juara umum MTQ juga tidak mengada-ada. Karena Banten pernah menjadi Juara Umum MTQ Nasional di NTB pada 2016.

Dalam empat kali penyelenggaraan MTQ Nasional terakhir, Banten mengalami prestasi melorot pada MTQ Nasional 2020 di Padang Sumatera Barat.

Saat itu, Banten hanya menduduki juara 7. Pada MTQ Nasional 2020 keluar sebagai juara umum yakni tuan rumah Sumatera Barat.

Sedangkan tiga penyelenggaraan MTQ Nasional sebelumnya yakni di MTQ Nasional 2018 di Medan Sumatera Utara, Banten meerebut juara II. Saat itu, keluar sebagai juara umum yakni Kafilah DKI Jakarta.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah