Waspada, 3 Hari ke Depan Wilayah Banten Masuk Status Siaga Bencana Hidrometeorologi dan Berpotensi Hujan Lebat

- 4 Januari 2023, 12:00 WIB
Ilustrasi dampak dari bencana hidrometeorologi di Kabupaten Lebak Banten beberapa tahun lalu.
Ilustrasi dampak dari bencana hidrometeorologi di Kabupaten Lebak Banten beberapa tahun lalu. /Kabar Banten/Rizki Putri

KABAR BANTEN - Sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Provinsi Banten masuk dalam status bencana hidrometeorologi.

Kebencanaan hidrometeorologi tersebut diakibatkan atau dampak dari potensi hujan lebat yang terjadi di masing-masing daerah.

Mengutip dari akun instagram resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pusat @infobmkg telah mengeluarkan data sejumlah wilayah yang masuk dalam status siaga bencana hidrometeorologi.

Berdasarkan prakiraan berbasis dampak hujan lebat di Indonesia terdapat beberapa wilayah yang berpotensi terdampak bencana hidrometeorologi.

Seperti pada tanggal 3 Januari 2023, terdapat sejumlah wilayah yang masuk dalam kategori siaga bencana hidrometeorologi.

Yakni, wilayah Provinsi Banten, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Sulawesi Selatan (Sulsel) berpotensi mengalami banjir dan debit atau volume air sungai meluap.

Kemudian, pada tanggal 4 Januari 2023 hari ini, wilayah Provinsi Banten masih masuk dalam kategori atau status siaga bencana hidrometeorologi.

Selanjutnya wilayah Jawa Barat hingga Jawa Tengah, dan Nusa Tenggara Timur (NTT), serta Sulawesi Selatan (Sulsel).

Untuk tanggal 5 Januari 2023 mendatang, Provinsi Banten masih masuk dalam kategori wilayah siaga terhadap bencana hidrometeorologi.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Instagram @infobmkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah