Perjuangkan Pilkades 2023 Kabupaten Serang, Apdesi akan Minta Rekomendasi ke Mendagri

- 4 Januari 2023, 21:23 WIB
Suasana audiensi Apdesi Kabupaten Serang dengan komisi I DPRD Kabupaten Serang terkait Pilkades 2023, Rabu 4 Januari 2023.
Suasana audiensi Apdesi Kabupaten Serang dengan komisi I DPRD Kabupaten Serang terkait Pilkades 2023, Rabu 4 Januari 2023. /Kabar Banten/Dindin Hasanudin

KABAR BANTEN - Polemik Pilkades 2023 Kabupaten Serang masih belum usai.

Kali ini, Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia atau Apdesi Kabupaten Serang melakukan audiensi dengan komisi I DPRD Kabupaten Serang terkait Pilkades 2023, Rabu 4 Januari 2023.

Audiensi Apdesi tersebut untuk memperjuangkan agar Pilkades 2023 Kabupaten Serang tetap digelar sesuai jadwal atau tidak diundur ke tahun 2025.

Dalam audiensi tersebut dihadiri 15 perwakilan Kades yang habis masa jabatannya 2023 dan pengurus Apdesi Kabupaten Serang, komisi I DPRD Kabupaten Serang dan Kepala DPMD Kabupaten Serang Haryadi.

Sekjen Apdesi Kabupaten Serang M Hulman mengatakan hari ini pihaknya telah beraudiensi dengan Komisi I DPRD Kabupaten Serang.

Dari audiensi itu ada pencerahan untuk kades yang habis masa jabatannya tahun 2023.

"Alhamdulillah tadi hasil audiensi, kita berupaya dan segera meminta rekomendasi ke Kemendagri untuk melaksanakan Pilkades 2023 tahun ini," ujarnya kepada Kabar Banten.

Baca Juga: Termasuk Pilkades 2023, Apdesi Sampaikan Sejumlah Permintaan ke Mendagri

Hulman mengatakan upaya dari Apdesi adalah tetap mengawal secara penuh langkah tersebut agar Pilkades 2023 bisa realisasi tahun ini.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x