1549852

Pembangunan Gedung Setda Kota Cilegon Diyakini Tepat Waktu

- 30 Agustus 2019, 03:45 WIB
ilustrasi proyek
ilustrasi proyek /

CILEGON, (KB).- Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya pada Dinas PUTR Kota Cilegon Mugni mengatakan, pembangunan Gedung baru Sekretriat Daerah (Setda) Kota Cilegon dapat selesai tepat waktu.

"Insya Allah terkejar dan sesuai target,” katanya kepada wartawan saat mendampingi Wali Kota Cilegon Edi Ariadi melakukan inspeksi mendadak (sidak) di lokasi proyek tersebut, Rabu (28/8/2019).

Ia menuturkan, saat ini adanya kekurangan progres satu persen, sebabnya ada sedikit kendala, seperti terganggunya ada kegiatan di Pemkot Cilegon. Jadinya ada defiasi satu persen. Benar ada target progres yang belum tercapai, makanya harus kerja lembur. Itu sudah kami laksanakan," ujarnya.

Proyek pembangunan Gedung Setda 6 Lantai senilai Rp 23 miliar dilaksanakan PT Benatin Surya Cipta dan PT Aura Hutara.

Proyek tersebut, ditinjau Wali Kota Cilegon Edi Ariadi. Hasil sidak tersebut, diketahui terjadi deviasi satu persen terkait progres, di mana seharusnya 11 persen, namun pihak perusahaan hanya mampu melaksanakan 10 persen.

"Tadi saya lihat prosesnya segala macam, sementara terlihat bagus ya, berjalan. Lalu, dari sisi progres, itu kurang satu persen. Harusnya 11 persen, ini baru 10 persen," ucapnya saat ditemui di sela-sela sidak.

Menurut dia, progres pembangunan gedung tersebut, seharusnya sesuai jadwal yang ditentukan. Ia menegaskan, proyek tak boleh mandek, karena faktor cuaca. "Ini kan pekerjaan kasar, ada hujan pun tidak boleh berhenti. PPK dan PPTK-nya tidak boleh berhenti, terus saja kejar progres,” tuturnya.

Ia menuturkan, pada tahap persiapan pembangunan gedung tersebut, memang banyak kendala. Mulai dari gagal lelang dan lain-lain. (AH)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah