Hadiri Puncak Peringatan Harlah ke-15 Partai Gerindra di Banten, Gerindra Cilegon akan Kerahkan 1.500 Kader

- 18 Februari 2023, 21:50 WIB
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon, Sokhidin menyampaikan bahwa pihaknya akan mengerahkan 1.500 kader menghadiri acara puncak peringatan Harlah ke-15 Partai Gerindra di Banten, Minggu 19 Februari 2023.
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon, Sokhidin menyampaikan bahwa pihaknya akan mengerahkan 1.500 kader menghadiri acara puncak peringatan Harlah ke-15 Partai Gerindra di Banten, Minggu 19 Februari 2023. /Kabar Banten/Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya atau Gerindra Cilegon bakal mengerahkan sebanyak 1.500 kader untuk menghadiri acara puncak peringatan Hari Lahir atau Harlah ke-15 Partai Gerindra di Banten, Minggu 19 Februari 2023.

Rencana pengerahan sebanyak 1.500 kader Partai Gerindra tersebut disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Cilegon, Sokhidin.

Sokhidin memastikan 1.500 kader Partai Gerindra Kota Cilegon bakal bergabung dengan kader Kabupaten Kota lainnya untuk hadir di rumah Aspirasi Partai Gerindra Banten.

"Iya, besok kami akan mengerahkan 1.500 kader Gerindra Cilegon guna mengikuti puncak peringatan Harlah Partai Gerindra tingkat DPD Banten," kata Sokhidin, Sabtu 18 Februari 2023.

Ia menuturkan, 1.500 kader Partai Gerindra Kota Cilegon yang akan dikerjlahkan tersebut terdiri dari pengurus DPC, PAC, Anak Ranting, Kader, Simpatisan serta para Bacaleg Partai Gerindra.

"Jumlah tersebut, meliputi berbagai pengurus cabang Partai Gerindra, tingkat Kota, Kecamatan, Ranting serta para Caleg, Bacaleg, semuanya kumpul di satu titik rumah aspirasi Pak Desmond Mahesa," ujarnya.

Ia melanjutkan, dalam acara puncak peringatan Harlah ke-15 Partai Gerindra tersebut, banyak dihadiri oleh pengurus DPP Partai Gerindra.

"Iya, puncak peringatan Harlah ke-15 Partai Gerindra di Banten ini termasuk salah satu konsolidasi untuk semua pengurus kader serta simpatisan Partai Gerindra," tuturnya.

Disinggung, apakah acara puncak peringatan Harlah ke-15 Partai Gerindra tersebut akan dihadiri oleh Wali Kota Cilegon Helldy Agustian yang dikabarkan sudah masuk sebagai anggota Partai Gerindra, Sokhidin hanya tersenyum.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x