Ternyata ini Alasan Ade Ariyanto Pilih Kursi Anggota KPU Banten Setelah Pensiun dari Pemprov Banten

- 10 Maret 2023, 13:34 WIB
Mantan Pejabat Esselon II Pemprov Banten Ade Ariyanto
Mantan Pejabat Esselon II Pemprov Banten Ade Ariyanto /Dokumen/Kabar Banten

KABAR BANTEN – Salah seorang mantan pejabat Esselon II Pemprov Banten Ade Ariyanto buka suara terkait dirinya mendaftar Calon Anggota KPU Banten.

 

 

Keberadaan Ade Ariyanto yang merupakan mantan pejabat Esselon II Pemprov Banten dalam daftar Calon Anggota KPU Banten memang cukup mengejutkan.

Dirinya yang lolos seleksi administrasi bahkan bertengger pada urutan ke 6 Calon Anggota KPU Banten menyita perhatian, mengingat dirinya seorang mantan pejabat Esselon II Pemprov Banten.

Untuk diketahui, Ade Ariyanto yang merupakan mantan pejabat di lingkungan Pemprov Banten ini dinyatakan pensiun sejak Rabu 1 Maret 2023.

Jabatan terakhir yang didudukinya yaitu Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Banten.

Berbeda dari yang lain, setelah masa pensiun, Ade Ariyanto memilih jalan politik dengan daftar Calon Anggota KPU Banten.

“Saya melihat ada pengumuman pendaftaran Calon Anggota KPU Banten, saya niatkan untuk mendaftar,” ujar Ade Ariyanto kepada Kabar Banten, Kamis 9 Maret 2023.

Tidak banyak alasan mengapa Ade Ariyanto memilih daftar Calon Anggota KPU Banten setelah pensiun ?.

“Ingin terus mengabdikan diri, ingin terus berbuat untuk kepentingan publik, kepentingan banyak orang,” ujar Ade Ariyanto.

Terlebih dari itu, Ade Ariyanto menilai menjadi Anggota KPU Banten adalah pilihan yang tepat. Sebab, nyambung dengan apa yang dilakukanya semasa menjadi Kepala Badan Kesbangpol Banten.

“Semasa itukan banyak berhubungan dengan KPU, Bawaslu, jadi jalan ini saya pilih pas,” katanya.

Kini, Ade Ariyanto hanya tinggal menunggu pengumuman hasil tes tulis dan tes psikologi yang digelar Timsel Anggota KPU Banten.

“Selebihnya kita menunggu takdir dari Allah SWT,” ucap Ade Ariyanto Calon Anggota KPU banten yang sudah mengikuti tes tulis dan tes psikologi bersama puluhan peserta lainnya.

Ketua Timsel Anggota KPU Banten Ahsanul Minan menjelaskan, hasil tes tulis dan tes psikologi diumumkan pada Selasa, 14 Maret 2023. 

“Tanggal 14-15 Maret,” ujar Ahsanul kepada Kabar Banten melalui pesan Wats Up pada Kamis, 9 Maret 2023.

Diketahui, pengumuman hasil tes tulis dan psikolgi untuk 28 Calon Anggota KPU Banten yang lolos dalam tahapan tersebut.

Selanjutnya, ke 28 Calon Anggota KPU Banten kembali diuji yakni tes kesehatan dan wawancara. Itu untuk menentukan 14 orang untuk kemudian diserahkan ke KPU RI.   

“16 - 18 Maret,” ujar Ahsanul menyebutkan waktu pelaksanaan untuk tes kesehatan dan wawancara Calon Anggota KPU Banten.***

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah