Pemkot Harus Selektif, Rotasi Mutasi Pejabat Pemkot Serang Disorot

- 15 Mei 2023, 12:30 WIB
Ratusan pejabat Eselon III dan IV saat proses pelantikan.
Ratusan pejabat Eselon III dan IV saat proses pelantikan. /Dokumen Humas Pemkot Serang/

Bahkan sebelumnya, DPRD Kota Serang sempat meminta agar Pemerintah Kota Serang tidak asal merotasi dan memutasikan pejabat Eselon II khususnya yang tidak berpengalaman dalam bidangnya.

"Seperti dulu di dinas perhubungan (Dishub), saya minta pindahkan karena tidak aktif dan komunikatif. Jangan sampai salah langkah lagi seperti itu," ujarnya.

Namun, dikatakan dia, dengan pelantikan dan rotasi mutasi yang dilakukan kemarin, diharapkan dapat menyelesaikan rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Kota Serang sesuai target.

Sehingga, para pejabat di masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD) harus benar-benar paham dan sesuai serta menguasai bidangnya.

"Jangan sampai nanti bukannya selesai, malah menimbulkan persoalan. Bagus buruknya Kota Serang ada pada tangan OPD dan pejabatnya. Saya akan awasi dan ikut mengawal setiap program dan pembangunan," tuturnya.

Tak hanya dewan, Pengamat Pendidikan sekaligus Wakil Rektor 4 Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Serang dan Ketua Asosiasi Sarjana Pendidikan Banten Aceng Hasani memberikan tanggapan terkait pendidikan di Kota Serang yang juga berpengaruh pada pejabatnya.

"Tentu, itu berdampak dan berpengaruh. Pejabatnya harus aktif dan reaktif, apalagi tinggal beberapa bulan lagi masa kepimpinan pak Syafrudin-Subadri," ucapnya.

Baca Juga: Rotasi Mutasi Jabatan di Pemprov Banten Tunggu Arahan Al Muktabar, Begini kata Plh Sekda Banten

Menurut dia, setiap persoalan di masyarakat, khususnya pendidikan pasti berkaitan dengan pejabat pemerintahan.

Sebab, semua program dan kebijakan yang telah tertuang harus dijalankan serta dilaksanakan oleh para pejabat.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah