Muswil PAN Banten Hasilkan Empat Formatur

- 21 Agustus 2020, 19:37 WIB
Ketua Pembina Organisasi Keanggotaan DPP PAN, Mumtaz Raiz memberikan keterangan kepada wartawan usai menghadiri Muswil VI PAN Banten, di Kantor DPW PAN Banten, Taktakan Kota Serang, Jumat 21 Agustus 2020.*.
Ketua Pembina Organisasi Keanggotaan DPP PAN, Mumtaz Raiz memberikan keterangan kepada wartawan usai menghadiri Muswil VI PAN Banten, di Kantor DPW PAN Banten, Taktakan Kota Serang, Jumat 21 Agustus 2020.*. /Masykur/

 

KABAR BANTEN - Empat nama kandidat calon Ketua DPW PAN Banten ditetapkan sebagai tim formatur pada Musyawarah Wilayah (Muswil) ke VI PAN Provinsi Banten, di Kantor DPW PAN Banten, Taktakan Kota Serang, Jumat 21 Agustus 2020.

Keempat formatur yaitu Syafrudin, Masrori, Maryani dan Hadi Mawardi. Selanjutnya, dari keempat nama itu akan dipilih menjadi Ketua DPW PAN Banten setelah melalui proses musyawarah di DPP PAN.

Ketua Pembinaan Organisasi dan Keanggotaan DPP PAN Mumtaz Rais mengatakan, hasil musyawarah itu akan diketahui sepuluh hari ke depan.

"Jadi kami menjunjung tinggi musyawarah mufakat, tidak ada pertarungan. Karena pertarungan itu menghabiskan energi, biaya dan menghabiskan seluruh waktu," kata Mumtaz.

Baca Juga : Nyalon Ketua DPW PAN, Syafrudin Didukung 96 DPC Se-Banten

Mumtaz mengatakan, proses tersebut menghindari adanya pertarungan dalam internal PAN, terlebih dalam tiga tahun ke depan partai harus bersiap menghadapi pemilu. Sehingga, pertarungan internal sangat dihindari.

"Jadi salah kalau orang beranggapan pemilihan itu masih lima tahun lagi, enggak, tiga tahun lagi. Kami harus bersiap-siap menatap masa depan dan kalau mau tarung, tarung dengan eksternal bukan internal," ucapnya.

Dia menuturkan, tim formatur akan saling mendukung setelah hasilnya diketahui. Siapapun yang ditetapkan, kata dia, akan mendapat dukungan kandidat lain selama memimpin PAN Banten.

"Intinya semua keempat formatur ini siap, siapapun yang akan terpilih tidak akan saling mengganggu," ujarnya selaku formatur tambahan dari unsur DPP PAN.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah