Positif Corona, ASN Cilegon Jalani Perawatan di RSUD Banten

- 22 Agustus 2020, 08:52 WIB
Covid-19-ilustrasi-1-696x469-5
Covid-19-ilustrasi-1-696x469-5 /

KABAR BANTEN- DR salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Dinas Sosial akhirnya positif Corona setelah menjalani tes swab pada 20 Agustus lalu. Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Tingkat Kota Cilegon Ahmad Aziz Setia Ade ketika dikonfirmasi membenarkan ASN tersebut terpapar Corona.

"Benar, ia terdeteksi positif Covid-19, sehingga harus menjalani perawatan dirumah sakit rujukan yakni RSUD Banten," katanya, Sabtu 22 Agustus 2020.

Baca Juga: Uji Coba Serum Antivirus Corona: Dikirim ke Kemenkes, 1.093 Orang Siap Jadi Relawan Covid-19

Dia mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan komunikasi dengan Dinsos. Mengingat ada salah satu ASN yang terpapar, semua harus lakukan isolasi mandiri guna pencegahan penyebaran virus Corona tersebut.

"Berdasarkan hasil tracing, ada sekitar 58 orang yang pernah mengalami kontak erat dengan DR. Selain staf pada Dinsos, kuat dugaan juga dengan orang lain, karena yang bersangkutan adalah salah satu ASN yang melayani publik,"ujarnya.

Baca Juga: PSBB Lanjutan Diperpanjang, Arief Minta Waspada Penyebaran Covid Lewat Kontak Erat

Salah satu staf pada Dinsos Erna mengatakan, atas informasi terpaparnya Covid-19 yang menimpa ASN. Dirinya diperintahkan untuk.melakukan isolasi mandiri.

"Kalau untuk isolasi mandiri iya, tapi kalau untuk kantornya ditutup saya kurang paham.Coba saja konfirmasi ke yang lain,"tuturnya.

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x