Kasus KDRT di Tangsel Viral, Ini Kota dan Kabupaten di Banten dengan Kasus Kekerasan Terbanyak

- 20 Juli 2023, 08:50 WIB
Ilustrasi kasus kekerasan di Provinsi Banten.
Ilustrasi kasus kekerasan di Provinsi Banten. /Freepik-Bedneyimages/

KABAR BANTEN - Beberapa waktu lalu, publik dihebohkan dengan viralnya kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Banten.

Kasus KDRT di Tangsel Banten tersebut dilakukan oleh seorang suami berinisial BJ kepada istrinya yang diketahui sedang hamil berinisial TM.

Saat ini tersangka KDRT di perumahan Serpong Park Cluster Diamond, Kota Tangerang Selatan, Banten itu telah ditahan pihak kepolisian.

Baca Juga: Wajib Disimak, 3 Fase dalam KDRT Berikut Ini, Hati-Hati Ladies

Diketahui, setiap tahunnya terdapat ribuan laporan kasus kekerasan dari berbagai bentuk, seperti fisik, psikis, seksual, hingga eksploitasi.

Dilansir dari laman resmi Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemenppa), terdapat sebanyak 444 kasus kekerasan yang terjadi khususnya di Provinsi Banten.

Kasus kekerasan tersebut terjadi dengan rincian 70 korban laki-laki dan 386 korban perempuan.

Banyaknya kasus di Provinsi Banten khususnya menunjukkan bahwa kebanyakan korban kekerasan adalah perempuan.

Data yang terkumpul itu mencakup mulai dari 1 Januari 2023 hingga saat ini dan dibagi menjadi dua katergori yaitu data yang sudah terverifikasi dan data yang masih dalam proses verifikasi.

Lebih lanjut, data yang sudah terverifikasi mencakup jumlah kasus kekerasan, jumlah korban, informasi tentang tempat kejadian, dan jenis kekerasan yang dialami oleh korban.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: kemenppa.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x