HUT ke 497 Kabupaten Serang, Rektor Untirta Fatah Sulaiman: Beasiswa Pendidikan Program yang Cerdas

- 9 Oktober 2023, 10:05 WIB
Rektor Untirta prof Fatah Sulaiman saat memberikan sambutan dalam momen HUT ke 497 Kabupaten Serang, Minggu 8 Oktober 2023.
Rektor Untirta prof Fatah Sulaiman saat memberikan sambutan dalam momen HUT ke 497 Kabupaten Serang, Minggu 8 Oktober 2023. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa atau Untirta memberikan pujian terhadap program beasiswa pendidikan yang digulirkan Pemkab Serang.

Hal tersebut dikarenakan program beasiswa pendidikan tersebut dinilai program yang cerdas yang digulirkan Pemkab Serang.

Mengingat kepala daerah lain masih ragu untuk menjalankan program beasiswa pendidikan, namun Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah langsung menjadikan program beasiswa pendidikan sebagai prioritas.

Baca Juga: Momentum HUT ke 497, Bupati Serang Ratu Tatu Ajak Semua Pihak Teruskan Perjuangan Pandji Tirtayasa

Pujian Rektor Untirta Fatah Sulaiman tersebut disampaikan saat memberikan sambutan sebagai tokoh masyarakat dalam momentum HUT ke 497 Kabupaten Serang, Senin 8 Oktober 2023.

Rektor Untirta Fatah Sulaiman mengatakan, berdasarkan data BPS terbaru angka IPM Kabupaten Serang 2022 ada di posisi 67,75 point. Terjadi pertumbuhan dari tahun ke tahun 1,39 persen.

"Ini tidak mudah meningkatkan IPM karena semua aspek pendidikan, kesehatan infrastruktur harus secara paralel dibangun. Ini bukti bahwa semua perangkat daerah di Kabupaten Serang dibawah kepemimpinan Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah bekerja semaksimal yang bisa dilakukan," ujarnya dalam sambutan.

Ia mengatakan, walau PR masih ada, diantaranya rata-rata lama sekolah di Kabupaten Serang baru 7,78 atau baru SMP kelas dua.

Sehingga masih perlu komitmen yang kuat untuk bergotong royong membangun pendidikan bagian dari penguatan IPM kedepan bagi siapapun yang akan menggantikan Ratu Tatu Chasanah kedepan.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah