Pemkab Serang Buang Sampah Lagi di Kota Serang, Wali Kota Serang Syafrudin: Secara Pribadi Tidak Ada Masalah

- 17 Oktober 2023, 10:59 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat menerima Walikota Serang Syafruddin di Pendopo Bupati Serang, Senin 16 Oktober 2023.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat menerima Walikota Serang Syafruddin di Pendopo Bupati Serang, Senin 16 Oktober 2023. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

"Jadi dalam kondisi bencana enggak mungkin saya cuma ngurus Kabupaten Serang, misalnya OPD kabupaten kota BPBD nya tidak seperti itu. Jadi pelayanan terhadap masyarakat lebih dikedepankan juga dalam pembangunannya. Misal potensi wilayahnya itu fokus kalau sudah kerjasama kita kembangkan yang menjadi potensi wilayahnya apa, kedua bisa memberi program yang sama," katanya.

Kemudian dalam hal penertiban seperti dengan Kota Cilegon, ada wilayah berbatasan yakni Kramatwatu.

Sehingga Satpol PP harus turun bersama untuk menangani karena daerah perbatasan.

"Jadi nanti banyak turunannya PKS antar OPD masing masing bidang pendidikan, kesehatan, pengaman lingkungan, bencana alam, lanjutannya,". ucapnya.

Tatu mengatakan, sebenarnya kerja sama tersebut sifatnya perpanjangan saja, sebab sebelumnya sudah ada.

Sebab tidak mungkin tidak ada MoU apalagi di daerah perbatasan akan sulit penanganannya.

"Setiap tahun diperpanjang. Karena sekalian evaluasi misal ada apa biasanya mereka duduk bareng lagi menyesuaikan lagi PKS nya ada yang terkini yang harus masuk perjanjian kerja sama antar OPD," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah