PAN Kejar 2 Kursi di Dapil Jombang Purwakarta Cilegon Banten, Begini Hitungannya

- 9 November 2023, 17:50 WIB
Rahmatulloh dan Ade Wahyudistira, dua caleg Dapil 1 Jombang Purwakarta Kota Cilegon Banten
Rahmatulloh dan Ade Wahyudistira, dua caleg Dapil 1 Jombang Purwakarta Kota Cilegon Banten /Sigit Angki Nugrah/Kabar Banten

Di sisi lain, PAN tidak termasuk pada kelompok partai yang mendapatkan kursi di dapil tersebut.

Namun begitu untuk Pileg 2024, PAN klaim melihat ada kans untuk mendapatkan 2 kursi.

Caleg PAN Dapil 1 Jombang Purwakarta Rahmatulloh mengatakan jika partai telah menyiapkan caleg-caleg muda di dapil tersebut.

 

Katanya, itu merupakan modal politik yang kuat karena saat ini sosok caleg muda tengah disukai oleh masyarakat.

"Sosok politisi muda tengah disukai oleh masyarakat. Nah caleg-caleg PAN di dapil 1 didominasi caleg muda, ini modal kuat untuk partai," katanya.

Rahmatulloh mengaku jika caleg-caleg muda PAN di dapil tersebut cukup aktif melakukan pendekatan kepada masyarakat.

Ini pun kekuatan politik yang membuat pihaknya melihat adanya kans tersebut.

"Mereka sudah membuat tim pemenangan dan aktif melakukan komunikas dan pendekatan kepada masyarakat," jelasnya.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah