Ratusan Siswa SD di Cikande Kabupaten Serang Ikuti Lomba Melukis Kaos, Kampanyekan Kemasan Ramah Lingkungan

- 30 November 2023, 18:31 WIB
Kampanyekan penggunaan kemasan ramah lingkungan, ratusan siswa SD se Kecamatan Cikande Kabupaten Serang mengikuti lomba melukis di atas kaos, Kamis 30 November 2023.
Kampanyekan penggunaan kemasan ramah lingkungan, ratusan siswa SD se Kecamatan Cikande Kabupaten Serang mengikuti lomba melukis di atas kaos, Kamis 30 November 2023. /Kabar Banten

KABAR BANTEN - Kampanyekan penggunaan kemasan minuman yang ramah lingkungan,
ratusan siswa dari 34 Sekolah Dasar atau SD se Kecamatan Cikande Kabupaten Serang, mengikuti lomba melukis d iatas kaos, Kamis 30 November 2023.

Lomba melukis ini diinisiasi PT Lami Packaging atau LamiPak Indonesia bekerjasama dengan UPT Dinas Pendidikan dan Kebudayaan atau Dindikbud Kecamatan Cikande Kabupaten Serang.

Kegiatan ini juga didukung oleh Indonesian Forestry Certification Cooperation (IFCC) selaku Lembaga Sertifikasi kehutanan yang memenuhi tolak ukur pengelolaan hutan lestari dibawah naungan PEFC dan PT GreenField Indonesia selaku salah satu produsen susu terkemuka di Indonesia.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang, Asep Nugrahajaya, mengatakan bahwa acara ini digelar dalam rangka melaksanakan program sosialisasi dan kampanye penggunaan kemasan minuman yang ramah lingkungan. Dimana program ini bisa mengajarkan anak-anak tentang kepeduliannya menjaga bumi dan mengekspresikannya dalam melukis diatas kaos.

“Alhamdulillah, kegiatan berjalan dengan lancar tanpa terkendala apa pun. Anak-anak juga sangat antusias dan bersemangat, bahkan beberapa guru pendamping dari masing-masing sekolah juga menanggapi positif acara ini. Semoga dengan diadakannya acara seperti ini, dapat menambahkan semangat anak untuk terus belajar dan juga meningkatkan bakat melukis para peserta. Harapannya dengan kegiatan ini kita bisa lebih memberikan ruang dan kesempatan anak-anak kita untuk bisa mengekspresikan kreatifitasnya,” ungkapnya.

Asep sangat mengapresiasi kegiatan pelopor atau pioneer seperti yang dilakukan oleh PT Lami Packaging Indonesia ini. Karena menurutnya tidak hanya sekedar melukis saja, tetapi juga memiliki banyak makna dan manfaat di dalamnya, dimana anak-anak dapat mengetahui arti penting menggunakan produk yang ramah lingkungan.

Baca Juga: Ribuan Warga Bersama LamiPak Indonesia Antusias Ikuti Jalan Sehat HUT ke 78 RI di Desa Julang Kabupaten Serang

Managing Director PT Lami Packaging Indonesia Tina Cao menambahkan perlombaan ini digelar untuk pertama kali dengan harapan bahwa lukisan dan pemikiran yang diekspresikan oleh anak-anak merupakan pemikiran tulus mereka terhadap konservasi lingkungan di sekitar mereka, dan masa depan bumi, yang dapat menginspirasi dan mendorong orang-orang untuk mengambil tindakan terkait perubahan gaya hidup yang berkelanjutan.

Sumarsih, salah satu guru pendamping peserta lomba mengatakan, melalui kegiatan ini juga bisa untuk mengenal teman yang berbeda sekolah. Membuat mereka bahagia serta membangun rasa cinta terhadap lingkungan.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x