Hari Ini, GAK Sudah 3 Kali Erupsi Kolom Abu Capai 1.000 Meter

- 7 Desember 2023, 13:15 WIB
Penampakan erupsi GAK pada Kamis 7 Desember 2023 yang terekam CCTV Pulau Sertung.
Penampakan erupsi GAK pada Kamis 7 Desember 2023 yang terekam CCTV Pulau Sertung. /Tangkapan layar/Aplikasi Magma Indonesia

KABAR BANTEN - Erupsi Gunung Anak Krakatau atau GAK di perairan Selat Sunda sampai saat ini masih terus terjadi.

 

Dimana pada Kamis 7 Desember 2023 Gunung Anak Krakatau sudah tiga kali erupsi dengan kolom Abu mencapai 1.000 meter.

Berdasarkan data yang dikutip Kabar Banten dari Magma Indonesia pada Kamis 7 Desember 2023, erupsi GAK terjadi sejak pukul 05.52 pagi. Dimana kolom Abu mencapai 1.000 meter.

Baca Juga: Erupsi GAK Terus Terjadi, Terbaru Hari Ini, Ketinggian Kolom Abu Capai 1.000 Meter

Kemudian erupsi kedua terjadi pada pukul 06.00 dengan kolom Abu 500 meter.

Sementara erupsi ketiga terjadi pada pukul 10.12 dengan kolom Abu 1.000 meter dari puncak kawah.

Kolom Abu teramati berwarna hitam dengan intensitas tebal condong ke arah utara. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 62 mm dan durasi kurang lebih 27 detik.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Magma Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x