Libur Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, Pantai Pandan Carita Kabupaten Pandeglang Dipadati Wisatawan

- 11 April 2024, 16:20 WIB
Wisatawan memadati Pantai Pandan Kecamatan Carita Kabupaten Pandeglang Banten.
Wisatawan memadati Pantai Pandan Kecamatan Carita Kabupaten Pandeglang Banten. /Kabar Banten /Aldo Marantika

KABAR BANTEN - Satu hari pasca Lebaran atau Idul Fitri 1445 hijriah, Pantai Pandan yang berada di Kawasan Pantai Carita, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang dipadati pengunjung, Kamis 11 April 2024.

Pantauan Kabar Banten di lokasi, kepadatan pengunjung terlihat mulai pukul 10.25 WIB, wisatawan yang memadati Pantai Pandan ini datang dari berbagai daerah, seperti Tangerang, Jakarta, Bekasi, Depok hingga berbagai daerah lainnya.

Salah seorang wisatawan Asal Jakarta Linda mengaku, memilih Pantai Pandan menjadi destinasi tujuan untuk berlibur karena tempatnya yang indah dan fasilitas yang terbilang lengkap.

"Saya memilih berlibur disini karena tempatnya enak estetik, jadi selain berlibur di Pantai, kita juga bisa sambil kulineran di cafe yang telah disediakan pihak pengelola," kata Linda.

Sementara itu, Leader Pantai Pandan Muhammad Saepullah mengatakan, bahwa di Pantai Pandan ini telah tersedia sejumlah fasilita berupa toilet, kolam renang, tempat duduk pengunjung, spot selfi dan water sport.

"Disini kita tidak hanya menyediakan resto dan cafe, kita juga menyediakan fasilitas lainnya seperti tempat duduk pengunjung, spot selfi, kolam renang, water sport, berupa snorkeling, banana dan jetski," kata Saepullah.

Lebih lanjut Saepullah menyampaikan, selain menyediakan sejumlah fasilitas yang dapat memanjakan wisatawan, pihaknya juga menyiapkan sejumlah petugas keamanan untuk menjamin keamanan para wisatawan.

"Untuk keamanan darat, laut semua sudah disiapkan, termasuk life guard atau penjaga pantai dari Balawista," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x