Ulang Tahun ke 73, IBI Beri Pelayanan KB Gratis Serentak se Indonesia, 49.280 Akseptor Ditargetkan di Banten

- 8 Mei 2024, 17:20 WIB
Ketua PD IBI Provinsi Banten Yani Purwasih bersama Kepala DKBPPPA Kabupaten Serang Encup Suplikah dan Sekretaris Perwakilan BKKBN Banten Yuda Ganda Putra saat meninjau pelayanan KB gratis pada momen HUT ke 73 IBI di UPT Puskesmas Tirtayasa, Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang, Rabu 8 Mei 2024.
Ketua PD IBI Provinsi Banten Yani Purwasih bersama Kepala DKBPPPA Kabupaten Serang Encup Suplikah dan Sekretaris Perwakilan BKKBN Banten Yuda Ganda Putra saat meninjau pelayanan KB gratis pada momen HUT ke 73 IBI di UPT Puskesmas Tirtayasa, Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang, Rabu 8 Mei 2024. /Kabar Banten /Dindin Hasanudin

KABAR BANTEN - Pada momentum Hari Ulang Tahun atau HUT ke 73, Ikatan Bidan Indonesia atau IBI mengadakan bhakti sosial pemberian pelayanan KB gratis oleh bidan serentak di seluruh Indonesia, Rabu 8 Mei 2024.

Dimana pada momentum HUT ke 73 IBI, Provinsi Banten mendapat target 49.280 akseptor yang akan dilakukan hingga 31 Mei 2024.

Ketua PD IBI Provinsi Banten Yani Purwasih mengatakan hari ini IBI yang menaungi bidan se Indonesia merayakan HUT ke 73 dan melaunching kegiatan bhakti IBI. Dimana kegiatannya adalah pelayanan KB gratis.

"Dalam hal ini saya mengucapkan terimakasih kepada BKKBN pusat, Provinsi Banten dan Kabupaten Serang, yang telah memfasilitasi kegiatan ini," ujarnya kepada Kabar Banten saat ditemui usai mengikuti zoom pencanangan pelayanan KB serentak se Indonesia di UPT Puskesmas Tirtayasa, Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang, Rabu 8 Mei 2024.

Ia mengatakan, untuk pelayanan KB gratis di Banten mendapatkan target 49.280 akseptor, diharapkan dengan kerjasama seluruh bidan di Banten target itu bisa tercapai.

"Syukur Alhamdulillah di Kabupaten Serang ini insyallah untuk di TPMD Marisa bisa tercapai 100 akseptor dan hari ini di puskesmas bisa mencapai 30 akseptor," ujarnya.

Baca Juga: Cegah Stunting dari Hulu, BKKBN Tingkatkan Pelayanan KB Melalui Gerai Yansus di Provinsi Banten

Ia mengatakan angka tersebut masih bisa tercapai karena ada 15 TPMB se Kabupaten Serang. Kegiatan pelayanan KB gratis tersebut berlangsung sejak Rabu 8 Mei sampai 31 Mei 2024.

"Insyallah sebulan akan tercapai dengan dorongan semua bidan, BKKBN baik Provinsi Banten maupun DKBPPPA Kabupaten Serang, provinsi kota se Banten," katanya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah