1549852

Syiar Sembelih Halal di Indonesia: Anggota Juleha di Banten Diinstruksikan Turun Langsung Bantu Masyarakat

- 16 Juni 2024, 15:01 WIB
Suasana pelatihan juru sembelih halal atau Juleha di Banten.
Suasana pelatihan juru sembelih halal atau Juleha di Banten. /Dokumen Juleha Banten

KABAR BANTEN - Perkumpulan Juru Sembelih Halal atau Juleha Indonesia yang berdiri sejak 19 September 2016 di Gresik, telah menjadi salah satu komunitas yang berkomitmen terhadap penyebaran syiar sembelih halal di Indonesia.

Kemudian, pada tahun 2019, Juleha Provinsi Banten dibentuk dengan kepemimpinan H. Deden Sunandar S.Kom, MM, yang lebih akrab disapa Kang Aden.

Memasuki tahun 2024, Juleha Banten berhasil membentuk dan melantik Dewan Perwakilan Daerah (DPD) di delapan kabupaten/kota.

Tujuan utama Juleha adalah menyebarkan syiar sembelih halal di seluruh nusantara, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terkait hasil sembelihan yang sesuai syariat, serta mendukung program Halal Indonesia.

Pada Hari Raya Qurban, Juleha Banten menyelenggarakan Festival Qurban Banten yang melibatkan berbagai kegiatan edukasi persiapan qurban, baik secara offline maupun online.

Sejak 2019, berbagai kegiatan telah dilaksanakan, termasuk pelatihan, safari, dan roadshow syiar Juleha kepada masyarakat.

Selain itu, mereka mengadakan sesi "Ngopi Qurban" (Ngobrol Hepi) baik secara langsung melalui TikTok dan video edukasi di Channel YouTube Jawara Halal Indonesia, maupun secara offline.

Juleha Banten juga mengadakan Kongres Juleha yang merupakan evaluasi dan pelaporan kegiatan qurban keluarga Juleha di Banten. Tahun ini merupakan tahun kelima kongres tersebut.

Selain itu, mereka juga mengadakan pelatihan peningkatan keterampilan bagi anggota keluarga Juleha yang sudah memiliki kemampuan, termasuk pelatihan langsung di Rumah Potong Hewan (RPH).

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah