1549852

Daya Tampung SMP Negeri di Kota Serang tak Sebanding Lulusan SD, Dindikbud Buka Posko Pelayanan dan Pengaduan

- 22 Juni 2024, 18:05 WIB
Kabid SMP Dindikbud Kota Serang, Leni Puspasuri memberikan penjelasan tentang PPDB 2024.
Kabid SMP Dindikbud Kota Serang, Leni Puspasuri memberikan penjelasan tentang PPDB 2024. /Kabar Banten /Widodo Andesra

KABAR BANTEN - Pelaksanaan PPDB atau penerimaan peserta didik baru akan di mulai diawal bulan Juli 2024. Terdapat 29 sekolah SMP yang tersebar di Kota Serang dengan daya tampung sekitar 6 ribu lebih siswa yang bisa menjadi peserta didik baru di SMP Negeri.

Lulusan SD atau Sekolah Dasar pada tahun ajaran 2024/2025 mengalami kenaikan yang mencapai 12 ribu lebih. Sedangkan daya tampung di SMP Negeri di Kota Serang sekitar 6 ribuan.

Jumlah siswa yang akan melanjutkan ke jenjang SMP sangat banyak sementara jumlah sekolah SMP Negeri tidak ada penambahan bahkan menurut data di Dindik atau Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota terdapat beberapa sekolah yang mengalami kerusakan.

Kabid SMP pada Dindik Kota Serang, Leni Puspasuri Sesunan menuturkan, jika sekolah SMP di Kota Serang yang mengalami kerusakan sekitar 30 persen dari jumlah sekolah SMP Negeri di Kota Serang.

"'iya ada yang rusak kelasnya dibeberapa sekolah sekitar 30 persen, tapi sedang dalam perbaikan semoga selesai dan dapat digunakan di tahun ajaran 2024/2025," tuturnya kepada Kabar Banten, Jumat 21 Juni 2024 di ruang kerjanya.

PPDB Tahun ajaran 2024/2025, lanjut Leni, sesuai Juknis calon siswa kelas 7 bisa mendaftar pada zona yang sama dua pilihan sekolah yang berbeda.

"Hal tersebut dilakukan karena pada PPDB 2023/2024 hanya bisa mendaftar di satu sekolah saja, ini dilakukan karena usulan para wali murid yang meminta agar bisa mendaftar di dua sekolah saat PPDB," lanjut Kabid SMP.

Selain bisa mendaftar di dua sekolah secara bersamaan, kata dia Dindukbud Kota Serang juga membuka posko layanan dan pengaduan bagi masyarakat yang kurang paham dengan cara-cara pendaftaran secara online.

"Nanti kalau ada kendala atau kurang paham maupun tanya soal lokasi zona dan kelengkapan persyaratan bisa mendatangi posko pelayanan yang kita sediakan, sudah kita buka mulai 3 Juli, silahkan datang jangan sungkan bertanya jika kurang paham,"pinta Leni.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah