1549852

Jadi Langganan Banjir, Warga BAP 1 Kota Serang Tinggalkan Rumah Hingga Roboh

- 27 Juni 2024, 16:25 WIB
Salah satu rumah warga Komplek BAP 1 Kota Serang yang ditinggalkan pemiliknya dan saat ini hendak dijual.
Salah satu rumah warga Komplek BAP 1 Kota Serang yang ditinggalkan pemiliknya dan saat ini hendak dijual. /Kabar Banten/Rizki Putri

KABAR BANTEN - Sejumlah warga Komplek Bumi Agung Permai (BAP) 1 RW 11, Kelurahan Unyur, Kecamatan Serang, Kota Serang meninggalkan rumahnya dan dibiarkan kosong begitu saja.

Namun, sebagian lainnya memasang spanduk bertuliskan dijual dan dikontrakkan, bahkan ada juga yang roboh karena tak terurus.

Bukan tanpa alasan, para warga dengan sengaja meninggalkan rumahnya karena wilayah tersebut menjadi kawasan langganan banjir, walau hanya diterpa hujan sebentar.

Baca Juga: 5 Wilayah di Kota Serang Banjir dan Pohon Tumbang

Diduga, diakibatkan dari penyumbatan saluran drainase yang hingga saat ini belum ada tindak lanjut dari Pemerintah Kota (Pemkot) Serang.

Ketua RW 11 BAP 1 Kota Serang Mahmudin mengatakan, warga di lingkungannya merasa jenuh dan khawatir setiap kali hujan turun, sehingga mereka terpaksa meninggalkan tempat tinggalnya.

"Kalau sudah hujan pasti banjir. Banyak rumah kosong karena kena dampak banjir, sudah ada yang pindah ada juga yang renovasi rumahnya ditinggiin," katanya, Rabu 26 Juni 2024.

Selain itu, warga di kompleknya juga merasa khawatir setiap kali hujan turun karena lokasi rumahnya menjadi salah satu kawasan langganan banjir.

Sebab, di lokasi tersebut merupakan saluran akhir penampungan air hujan dari beberapa drainase yang terhubung.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah