Deklarasi Cinta Damai, Ini Pesan Wali Kota Serang untuk Pelajar

- 19 Oktober 2020, 12:22 WIB
Unsur Muspida, tokoh masyarakat dan ulama di Kota Serang menandatangani deklarasi damai tolak aksi anarkisme di Aula Setda Pemkot Serang, Senin 19 Oktober 2020
Unsur Muspida, tokoh masyarakat dan ulama di Kota Serang menandatangani deklarasi damai tolak aksi anarkisme di Aula Setda Pemkot Serang, Senin 19 Oktober 2020 /M. Hashemi Rafsanjani/

KABAR BANTEN – Wali Kota Serang Syafrudin meminta para pelajar tingkat SMA/SMK tidak ikut-ikutan demo. Menurut dia, sebaiknya pelajar fokus belajar.

"Saya kira tidak harus ikut demo (pelajar), dari dulu juga pelajar itu memang tidak boleh demo," kata Syafrudin, seusai Deklarasi Cinta Damai Tolak Aksi Anarkisme bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Puspemkot Serang, Senin 19 Oktober 2020.

Hadir dalam deklarasi Kapolres Serang Kota, Dandim Serang, Kajari Serang, dan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Serang, unsur dari MUI, serta tokoh masyarakat.

Baca Juga: Kepergok Ikut Demo Tolak Omnibus Law Cipta Kerja, Ratusan Pelajar Tangerang Raya Diamankan

Pada kesempatan tersebut, Syafrudin berharap tidak ada lagi pelajar khususnya di Kota Serang yang ikut demo bersama mahasiswa.

"Kami harap para pelajar tidak usah ikut-ikut demo, kecuali sudah tidak belajar. Tapi menyampaikan aspirasi boleh, dan memang harus disampaikan. Tapi pelajar itu khusus belajar saja," ujarnya.

Pada deklarasi tersebut, terdapat enam poin yang disepakati. Pertama, menjaga toleransi antar suku dan umat beragama. Kedua, menolak segala bentuk hoax, isu sara dan ujaran kebencian di tengah masyarakat dan media sosial.

Baca Juga: Kapolda Banten Sebut Aksi Mahasiswa Disusupi Pedagang dan Pelajar

Ketiga, menolak unjuk rasa atau demo anarkis.  Keempat, menyampaikan pendapat di muka umum secara damai dan tidak merusak fasilitas umum.

Kelima, tidak menganggu fasilitas dan sarana umum. Keenam, bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kota Serang.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x