Update Covid-19 Kabupaten Lebak 15 November 2020, Positif Corona Capai 330 Orang

- 15 November 2020, 22:59 WIB
Ilustrasi Covid-19 Umum1
Ilustrasi Covid-19 Umum1 /

KABAR BANTEN - Tren kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Lebak masih terjadi kenaikan. Saat ini, jumlah kasus positif Covid-19 di daerah berjuluk 'Kota Multatuli' itu, mencapai 330 orang.

Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak dr. Firman Rahmatullah mengatakan, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19, per 15 November 2020 sebanyak 330 orang.

“Update kasus positif Covid-19 Kabupaten Lebak per hari ini 330 orang dengan rincian, 193 orang sudah dinyatakan sembuh, 122 orang masih diisolasi, dan 16 meninggal dunia,” katanya, Ahad, 15 November 2020.

Ia menjelaskan, kasus positif Covid-19 di Kabupaten Lebak, didominasi usia dewasa antara 19 sampai 59 tahun, sedangkan usia anak-anak kurang dari 18 tahun dan usia lanjut usia (lansia).

“Masyarakat harus terus disiplin menjalankan protokol kesehatan dengan memakai masker saat beraktivitas di luar rumah, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak menghindari kerumunan,” ujarnya.

Baca Juga : PSBB di Kabupaten Lebak, Satgas Covid-19 Gencar Operasi Yustisi

Menurut dia, pascalibur panjang pada akhir Oktober lalu, Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 akan gencar melalukan swab tes skrining di 28 kecamatan. Satgas menargetkan, dari setiap kecamatan tes swab bisa dilakukan terhadap 200 orang.

"Sasarannya orang-orang yang berisiko tertular," ucapnya.

Mereka yang memiliki risiko tertular, tutur dia, yaitu mereka yang sering melakukan perjalanan, seperti tenaga kesehatan, polisi, TNI, aparatur pemerintahan, termasuk pelaku usaha. Sebab, pelaku usaha sering berinteraksi dengan banyak orang.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x