Pembangunan RSUD Kota Serang Capai 85,6 Persen

- 18 November 2017, 02:45 WIB
tinjau-pembangunan-rsud-kota-serang
tinjau-pembangunan-rsud-kota-serang

Pembangunan fisik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Serang mencapai 85,6 persen. Dengan anggaran Rp 41,4 miliar dari APBD Kota Serang 2017, rumah sakit tersebut memiliki 60 tempat tidur pasien dan fasilitas untuk poliklinik dan kantor di Gedung A, rawat inap pasien di Gedung C untuk laundry dan dapur di Gedung D dan E. "Ada 4 poliklinik khusus, yaitu poli anak, bedah, kebidanan, dan penyakit dalam," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang, Toyalis kepada Kabar Banten saat meninjau RSUD Kota Serang di Jalan Kampung Baru, Kelurahan Penancangan, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Kamis (16/11/2017). Ia mengatakan, pihaknya sudah menekankan kepada pemborong untuk menambah pekerja dan material, agar Rabu (20/12/2017) sudah siap pemeriksaan (pekerjaan fisik), batas akhir kaitan dengan anggaran. Kontraktor, ujar dia, harus segera menyelesaikan pekerjaan, karena proses pemeriksaan membutuhkan waktu tidak sebentar. Rumah sakit yang berdiri di tanah seluas 14.700 meter persegi tersebut ditargetkan akan beroperasi di 2018. Untuk kebutuhan sumber daya manusia, pihaknya akan menyerahkan ke pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Serang.  Namun, dilihat dari pembangunan yang dilakukan, dia membutuhkan tenaga medis dan tenaga pembantu kesehatan. "Kebutuhan pegawai sudah diserahkan kepada pihak BKD Kota Serang. Untuk kebutuhan honor pegawai kami sudah menyiapkan anggaran," tuturnya. Ia menjelaskan, RSUD Kota Serang membutuhkan 40 perawat, 15 bidan, 8 dokter spesialis dan dokter umum. Pihaknya juga menganggarkan Rp 21 miliar untuk honor pegawai, laundry, listrik, air, dan kebutuhan alat tulis kantor. Khusus untuk obat Rp 10 miliar sudah dianggarkan di luar Puskesmas. Untuk alat kesehatan, pihaknya juga telah menganggarkan sebesar Rp 5 miliar. Selain itu, dia telah menerima saran dari Bidang Organisasi Pemkot Serang, bahwa jabatan direktur rumah sakit harus diisi pejabat fungsional.  "Kalau di tempat lain cukup eselon 3 A. Makanya, kami masih berkoordinasi dengan BKD. Secara keseluruhan, RSUD Kota Serang akan menelan biaya Rp 120 miliar dan akan dianggarkan secara bertahap," ucapnya. (Tresna Mulyanawati)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah