MTQ Banten Digelar April 2018

- 12 Desember 2017, 12:30 WIB
rapat LPTQ penentuan MTQ Provinsi Banten
rapat LPTQ penentuan MTQ Provinsi Banten

SERANG (KB).- Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Provinsi Banten XV akan dilakukan pada 16-19 April 2018 di Kota Serang. Kegiatan dibiayai APBD Banten 2018 diselenggarakan oleh Pemprov dan Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Provinsi Banten. “Ini hasil musyawarah LPTQ se-Provinsi Banten,” kata Ketua Harian LPTQ Provinsi Banten Syibli Syarjaya, seusai menggelar rapat gabungan dengan LPTQ Kabupaten/ Kota se-Provinsi Banten, Senin (11/12/2017). Hadir pada rapat yang digelar di aula LPTQ Banten, antara lain Asda III Pemprov Banten Anwar Masud, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Pemprov Banten Irvan Santoso, dan pata pengurus LPTQ Kabupaten/ Kota se-Provinsi Banten. "Keputusan ini akan disampaikan kepada Gubernur Banten," kata Sybli. Syibli mengatakan, pendaftaran peserta MTQ dari masing-masing kabupaten dan kota di mulai pada 1 Februari hingga 20 Maret 2018. Oleh sebab itu, kabupaten dan kota di Provinsi Banten diminta segera menyelenggarakan MTQ di daerah masing-masing sebelum MTQ tingkat provinsi dilaksanakan. “MTQ XV Banten dilaksanakan sebelum MTQ Nasional XXVII di Sumatera Utara. Setelah MTQ Banten, LPTQ akan melakukan pembinaan kepada peserta yang akan tampil pada MTQ nasional,” katanya. Ia berharap, meski dengan anggaran terbatas, kedua event MTQ tersebut diharapkannya bisa terselenggara maksimal. Penghematan adalah salah satu langkah yang akan dilakukan LPTQ Banten. ”Misalnya pada MTQ XV Banten nanti tidak akan ada pawai taaruf,” katanya. Asda III Pemprov Banten Anwar Masud juga mengingatkan pengurus LPTQ kabupaten dan kota yang belum menyelengarakan MTQ agar segera melaksanakannya. "Jadi harus ada kesiapan dan kepastian dari LPTQ kabupaten kota untuk melaksanakan MTQ di daerahnya," ungkapnya. Kepala Biro Kesra Banten Irvan Santoso mengungkapkan, anggaran untuk LPTQ Banten tahun 2018 di kisaran Rp 10 miliar. Dana sebesar itu untuk semua kegiatan LPTQ Banten, termasuk menyelengarakan MTQ Banten dan mengikuti MTQ nasional tahun 2018. (SY)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah