Imigrasi Serang Deklarasi Kinerja, Wujudkan Pelayanan Bebas Korupsi

- 9 Januari 2018, 23:45 WIB
Imigrasi Serang
Imigrasi Serang

SELURUH pegawai di Kantor Imigrasi Kelas I Serang melakukan deklarasi janji kinerja 2018, di halaman kantor, di Jalan Warung Jaud, kaligandu, Kota Serang, Senin (8/1/2018). Dalam deklarasi tersebut, Imigrasi Serang berkomitmen mewujudkan pelayanan bebas korupsi. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Serang, Timbul Pardede mengatakan, beberapa hal yang patut diterapkkan pegawai imigrasi yaitu kode etik dan kode prilaku pegawai dalam melaksanakan tugas dan fungsi sehari-hari, bekerja dan berkinerja secara professional, akuntabel, sinergis, transparan dan inovatif (PASTI). “Ketiga, memaksimalkan pemanfaatan e-Gov melalui tata kelola pemerintahan efektif efesien untuk good governance. Keempat, melayani publik dengan sepenuh hati dan siap mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dan menjaga stabilitas politik dan keamanan Negara kesatuan RI serta menjadi perekat Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika,” ujar Pardede. Ia juga menjelaskan, pada 2018 Kantor Imigrasi Kelas I Serang akan terus mengejar target sebagaimana ditetapkan Kementerian untuk meningkatkan pelayanan. “Kinerja 2017 yang perlu dievaluasi seperti target kinerja di pelayanan keimigrasian, bidang komunikasi dan informasi, target status izin tinggal orang asing dan pengawasan keimigrasian,” kata Timbul. Menurutnya, target 2017 rata-rata telah tercapai, bahkan melebihi target. Maka untuk tahun ini pihaknya akan berusaha memaksimalkan capaian-capaian yang akan dikerjakan. “Tahun 2017 semua target tercapai dan melebih target yang ditetapkan oleh Kementerian,” ujarnya. Ia merinci, target yang tercapai seperti pelayanan paspor yang ditargetkan 15.000, tercapai 25.500. Kemudian status izin tinggal orang asing targetnya 2.500 pemberian dokumen tercapai 3.200 dan laporan pengawasan harian kinerja dari target 37 pengawasan tercapai 47 pengawasan tindakan keimigrasian seperti deportasi. Target tahun 2018 sudah ada Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA), namun ia belum mengetahui secara pasti jumlahnya.  “Yang pasti jumlahnya harus sama di tahun kemarin. Kami usahakan berhasil dari target itu,” ucapnya. (TM)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x