Bersama Repas Banten, Jazuli Juwaini Terus Bergerak Menyapa dan Melayani Warga

- 23 Maret 2019, 20:15 WIB
Jazuli Juwaini Repas
Jazuli Juwaini Repas

SERANG, (KB).- Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini mendampingi Relawan Prabowo-Sandi (Repas) Banten melakukan sosialisasi dan pelayanan warga (bakti sosial) di Kecamatan Bandung, Kabupaten Serang, Sabtu (23/3/2019). Dalam kegiatan tersebut, Jazuli Juwaini disambut antusias para relawan serta elemen ormas dan warga masyarakat yang memadati lokasi acara.

Anggota DPR RI Dapil Banten ini, bukan kali ini saja menghadiri acara Repas. Namun, hampir setiap acara bakti sosial Repas ia datang. Diketahui, Jazuli Juwaini merupakan pembina Repas Banten. Repas sendiri sudah puluhan kali mengadakan kegiatan bakti sosial.

"Saya dan Repas Banten bekerja sinergis untuk memenangkan pasangan Prabowo-Sandi di Banten. Tentu Repas juga aktif membantu kemenangan PKS dan saya Jazuli Juwaini sebagai Caleg Nomor Urut 1 di Dapil Banten II Kabupaten/Kota Serang dan Kota Cilegon," kata Jazuli.

Anggota Komisi I DPR RI ini mengatakan, animo dan dukungan masyarakat di setiap acara baksos Repas luar biasa. Mereka sangat antusias menghadiri dan meramaikan acara. Berbagai elemen ormas, pemuda, dan para santri antusias mendukung kemenangan PKS dan pasangan 02.

"Yang terpenting dari setiap kegiatan sosialisasi yang dikemas dengan bakti sosial yang kita lakukan adalah kita dapat bertatap muka, menyapa, bersilaturahim dengan warga masyarakat, sekaligus memberikan sentuhan pelayanan dan pendidikan politik kepada masyarakat. Kita yakinkan kepada masyarakat bahwa kita membutuhkan pergantian kepemimpinan nasional untuk Indonesia yang lebih baik, lebih sejahtera, adil dan bermartabat," ungkapnya.

Jazuli optimis PKS dan Prabowo-Sandi akan meraih kemenangan di Provinsi Banten pada 17 April yang akan datang. "Kami optimis PKS bersama Pasangan Prabowo-Sandi akan meraih kemenangan di Banten. Saya sudah berkeliling di ratusan titik di Banten ini dan mendapati dari perbincangan atau percakapan warga dukungan kepada pasangan 02 sangat mendominasi," pungkasnya. (SY)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah