Wali Kota Serang Setujui Lahan Makam Covid-19

- 16 April 2020, 07:30 WIB
Syafrudin
Syafrudin /

SERANG, (KB).- Pengadaan makam khusus korban virus corona (Covid-19) yang berlokasi di Sayar, Kecamatan Taktakan, Kota Serang dilanjutkan. Pemprov Banten telah berkoordinasi dengan Wali Kota Serang untuk membicarakan pengadaan makam tersebut.

Informasi yang dihimpun, Pemprov Banten menugaskan Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Banten Opar Sohari untuk mendatangi Wali Kota Serang Syafrudin, Selasa (14/4/2020).

Saat dikonfirmasi wartawan, Opar Sohari membenarkan dirinya telah mendatangi Wali Kota Serang. Salah satu pembahasannya terkait lahan makam khusus korban Covid-19 yang berlokasi di Sayar, Kecamatan Taktakan, Kota Serang. Ia mengklaim Wali Kota Serang sudah tak keberatan atas makam tersebut.

"Enggak, jangan berkeberatan, enggak, beliau (Wali Kota Serang) sudah nerima kok," katanya, Rabu (15/4/2020).

Sayar dianggap pas untuk dijadikan lokasi pemakaman khusus Covid-19. Lokasinya berdekatan dengan makam tionghoa. Nantinya lahan yang akan dijadikan dibeli oleh Pemprov Banten menggunakan anggaran penanganan Covid-19.

"Kalau masalah harga belum kan, belum apa-apa sudah ribut. Kalau beli tanah mah enggak bisa begitu dulu. (Berapa hektare) belum tahu kan kita masih ini kan, kita masih nunggu orangnya yang punya-punya Cina Jakarta itu," ujarnya.

 

Wali Kota Serang Syafrudin tak menampik dirinya telah berkoordinasi dengan Kepala Bapenda Banten. Salah satu pembahasannya terkait makam khusus korban Covid-19 di Sayar, Kecamatan Taktakan, Kota Serang.

"Ya itu juga termasuk diomong gitu, mau koordinasi," ucapnya.

Ia tak keberatan pemakaman khusus korban Covid-19 berlokasi di Sayar. Akan tetapi, keputusan akhirnya tergantung dari respons masyarakat.

"Kalau masyarakatnya ini (setuju) ya enggak ada masalah. Kita juga kan perlu pemakaman itu, pemkot enggak mampu beli tanah," ujarnya.

Disinggung apakah masyarakat sudah ada yang menyampaikan keberatan, ia membantahnya.

"Belum sih (masyarakat yang mengadu). Ya kalau memang jadi mungkin saya tugaskan camat yang ke sana. Terus ini kan belum tentu ada yang dikubur di situ, hanya persiapan saja tapi enggak apa-apa sih bagus persiapan. Kan tanahnya buat Kota Serang," tuturnya.

Terkait alasan pemilihan Sayar sebagai lokasi pemakaman, ia sendiri tak mengetahuinya secara pasti.

"Ya enggak tahu itu mah provinsi. Di sana kan ada pemakaman Cina jadi sekalian berendeng di situ katanya. Belum (ada kesepakatan)," katanya. (SN)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah