Jangan Sepelekan Istinsyaq dan Istintsar Saat Berwudu, Inilah Manfaat Besar Bagi Kesehatan Hidung

- 21 Januari 2023, 10:39 WIB
Ilustrasi terkait Manfaat besar instinsyaq dan Istintsar.
Ilustrasi terkait Manfaat besar instinsyaq dan Istintsar. /pixabay/mucahityildiz

Kemudian ditemukan bahwa lubang hidungnya terlihat hitam dan bulu hidungnya rapuh serta mudah rontok, berarti hal ini juga dialami oleh muslim yang selama ini tidak pernah melakukannya.

Baca Juga: Terkena PHK Pabrik Sepatu Terbesar di Asia Tenggara, Mantan Karyawan Bisa Dapat Program Ini dari Pemkab Serang

Tak hanya dari kesehatan saja ternyata istinsyaq dan istintsar mampu mengusir setan yang bersarang di dalam rongga hidung.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda: "Jika salah seorang diantara
kalian bangun dari tidurnya, maka hendaklah berwudu lalu beristinsyaq
sebanyak tiga kali karena setan bermalam
di batang hidungnya", hadits riwayat
Al-bukhari dan Muslim.

Namun sunnah wudu ini sebaiknya tidak terlalu sering dilakukan ketika berpuasa, karena bisa saja air yang masuk ke hidung tertelan tanpa disengaja.

Sebagaimana hadits yang diriwayatkan dari laqith bin shabirah yang artinya "Sempurna kalau dalam wudhu, usaplah sela-sela jari dan beristinsyaq lah, hisaplah air kedalam hidung dalam-dalam kecuali jika engkau sedang berpuasa", Hadis riwayat Ahmad at-tirmidzi, An-nasai dan Ibnu Majah.

Dengan begitu maka lakukanlah istinsyaq dan istintsar ketika hendak berwudhu dan ketika bangun tidur namun, minimalkan lah ketika sedang berpuasa bila perlu hindarilah jikalau khawatir akan tertelan.

Istinsyaq dan istintsar ini sangatlah penting bagi kesehatan rongga hidung kita dan mengusir setan yang bersarang di dalamnya.

Demikianlah penjelasan tentang betapa pentingnya istinsyaq dan istintsar ini namun jarang orang mengetahuinya dan mau melakukannya.

Mudah-mudahan dengan menyimak ini kita mampu menggerakkan diri kita untuk selalu rutin mengerjakannya Amin ya robbal alamin.***

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah