PT Krakatau Steel Luncurkan 'Krasmart Connect'

- 11 Desember 2020, 18:19 WIB
Direktur Utama (Dirut) PT Krakatau Steel, Silmy Karim, saat peluncuran aplikasi 'Krasmart Connect' di Gedung Krakatau Steel, Jakarta, Jumat, 11 Desember 2020.
Direktur Utama (Dirut) PT Krakatau Steel, Silmy Karim, saat peluncuran aplikasi 'Krasmart Connect' di Gedung Krakatau Steel, Jakarta, Jumat, 11 Desember 2020. /Dokumen PT Krakatau Steel/

KABAR BANTEN - PT Krakatau Steel meluncurkan aplikasi Krasmart Connect di Gedung Krakatau Steel Jakarta, Jumat 11 Desember 2020.

Krasmart Connect ini merupakan inovasi digital PT Krakatau Steel (PT KS) yang dibangun untuk meningkatkan pelayanan kepada konsumen melalui aplikasi digital.

Direktur Utama (Dirut) PT Krakatau Steel, Silmy Karim menyampaikan bahwa transformasi digital telah dimulai dengan membangun Digital Control Tower (DCT) atau Krasmart Connect yang memberikan informasi secara real time untuk mengetahui kondisi di berbagai fungsi termasuk operasi, komersial dan keuangan serta penjualan.

Baca Juga : Bertabur Bintang, Shopee Tampilkan Stray Kids dan GOT7 Live Di TV Show Shopee 12.12 Birthday Sale!

"Selain itu, produk digital yang sudah diimplementasi bagi user internal dan eksternal adalah aplikasi berbasis mobile apps & web based, Sales Go yang membantu memudahkan pengecekan aktivitas sales," ujarnya, melalui press rilis yang diterima Kabar Banten, Jumat, 11 Desember 2020.

Silmy Karim mengatakan, melalui aplikasi Krasmart Connect juga dapat memberikan transparansi dan kendali.

"Aplikasi ini memiliki visibilitas atas harga dan status order yang akan meningkatkan kepercayaan konsumen," ujarnya.

Baca Juga : PUB Ajak Media Massa Dorong Literasi Ekonomi dan Keuangan Syariah

PT KS, lanjut Silmy, akan menjadi mitra yang proaktif dan responsif ketika konsumen membutuhkannya untuk memastikan bisnis konsumen berjalan dengan lancar. Transparansi status order melalui fitur production schedulling akan berdampak pada downstream maupun end customer.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x