Tiga Menteri Resmikan Tiket Online Pelabuhan Merak

- 27 Juli 2020, 07:15 WIB
Peresmian Tiket Online Pelabuhan Merak
Peresmian Tiket Online Pelabuhan Merak

Budi mengatakan, hal itu telah menjadi perhatian pihaknya sejak lama. Mengingat sering terjadi antrean kendaraan yang cukup panjang khususnya di masa angkutan lebaran, natal, tahun baru, dan hari besar lainnya.

"Apa yang sudah kami nantikan akhirnya terwujud. Melalui pembelian tiket secara online, masyarakat kini bisa membeli tiket jauh-jauh hari. PT ASDP pun dapat memprediksi jam-jam puncak, sehingga kepadatan dapat dihindari," tuturnya.

Kualitas wisatawan

Begitu pula dikatakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusbandio. Ia menuturkan, pemerintah menargetkan untuk shifting dari target kuantitas ke kualitas wisatawan.

"Salah satu hal utama yang harus diperhatikan untuk dapat mendukung target tersebut adalah peningkatan pelayanan," ucapnya.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x