Luncurkan Gerakan Bangkit Bangsaku, ACT Banten Berikan Bantuan Modal Usaha

- 9 Oktober 2020, 22:22 WIB
Aksi Cepat Tanggap (ACT) Banten meluncurkan Gerakan Bangkit Bangsaku untuk membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19, di Gedung ACT Banten, Jumat 9 Oktober 2020.
Aksi Cepat Tanggap (ACT) Banten meluncurkan Gerakan Bangkit Bangsaku untuk membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19, di Gedung ACT Banten, Jumat 9 Oktober 2020. /Rizki Putri/

KABAR BANTEN - Aksi Cepat Tanggap (ACT) Banten meluncurkan Gerakan Bangkit Bangsaku untuk membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Dalam program tersebut, ACT Banten memberikan bantuan modal usaha serta menyediakan lumbung pangan di beberapa titik di kota dan kabupaten di Provinsi Banten.

Branch Manager ACT Banten, Ais Komarudin mengatakan, dengan kondisi pandemi saat ini, banyak aktivitas yang dibatasi termasuk pedagang, sehingga hal tersebut membuat perekonomian menjadi terhambat. Maka dari itu, Aksi Cepat Tanggap hadir untuk memberikan bantuan modal usaha dan memenuhi kebutuhan pangan.

“Banyak usaha terpaksa gulung tikar, pedagang-pedagang kecil yang kehilangan pembeli dan kesulitan mengembalikan pinjaman usaha, hingga berdampak pada nihilnya penghasilan. Selain itu, kami juga menyediakan lumbung pangan bagi masyarakat yang membutuhkan ambil secukupnya dan simpan semampunya,” ujar Ais dalam konferensi pers di gedung ACT Banten, Jumat 9 Oktober 2020.

Baca Juga : Peluang Besar UKM Dapat Bantuan Facebook Rp 31 Juta, Buruan Daftar

Kondisi serba sulit tersebut, kata dia, membawa keterpurukan bagi berbagai elemen masyarakat. Namun, semangat kedermawanan dan sikap optimis dapat menjadi ikhtiar bersama untuk bangkit dari keterpurukan.

"Sebuah gerakan kedermawanan perlahan akan membangun optimisme bangsa di masa pandemi dan resesi ekonomi," ujar Ais.

Ia mengatakan, Aksi Cepat Tanggap menginisiasi gerakan nasional sebagai upaya penyelamatan sekaligus penyebaran semangat optimis di tengah kondisi ini.

“Bersama seluruh elemen bangsa, gerakan ini berikhtiar mengatasi ancaman resesi, kelaparan, kemiskinan, sekaligus membangun kemandirian masyarakat,” katanya.

Baca Juga : Sosialisasi 3M, BKKBN Gerakkan Penyuluh KB dan Mitra Kerja

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x