Rahasia Weton Kelahiran Jumat Pahing, Fakta Cinta dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

30 Juli 2021, 09:35 WIB
Ilustrasi gambar tentang kalender /Pixabay.com/ariapsa /

KABAR BANTEN - Rahasia weton kelahiran Jumat Pahing, terkait fakta, cinta, dan keberuntungan.

Menurut primbon Jawa, weton Jumat Pahing memiliki neptu yang cukup besar, yaitu 15. Jumat 6 dan Pahing 9.

Dengan neptu yang cukup besar itulah, maka pemilik weton kelahiran Jumat Pahing mempunyai watak, spiritual dan jalan hidup yang sangat unik.

Baca Juga: 15 Weton Anak Pembawa Rezeki Serta Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

Nah untuk dapat mengetahui lebih lengkapnya tentang weton kelahiran hari Jumat Pahing, simak baik-baik dalam artikel ini ya.

Dikutip Kabar Banten dari kanal YouTube Mulia Channel, berikut penjelasan dari rahasia weton kelahiran Jumat Pahing, fakta, cinta, dan keberuntungan menurut primbon Jawa.

Berdasarkan ilmu titen menurut kamus kitab primbon Jawa kuno, kisah hidup pemilik weton kelahiran Jumat Pahing seperti lakuning srengenge yang berarti bertindak layaknya matahari.

Warna aura weton kelahiran hari Jumat Pahing adalah merah. Secara umum, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing adalah si pemberontak yang mudah tersulut emosi.

Walaupun begitu, aura merah memiliki sifat kejujuran dalam dirinya.

Layaknya lakuning srengege, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing juga memiliki watak yang keras dan panas.

Meski berparas sangar dan terkesan seram, banyak hal-hal baik yang dimiliki pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing.

Dengan hatinya yang lemah lembut, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing memiliki kepribadian yang dermawan, bertanggung jawab, ikhlas, tekun, mandiri, dan suka kebersihan.

Karena sifat dermawan yang penuh ikhlas tersebut lah yang membuat pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing sangat dicintai oleh banyak orang.

Maka tak heran jika dalam hubungan pertemanan sosok pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing cenderung mudah bergaul.

Selain itu, orang yang mempunyai weton kelahiran hari Jumat Pahing dilambangkan sebagai hewan ular, yang berarti mampu berdiam diri tanpa melakukan apapun atau hanya melakukan sesuatu yang sesuai dengan keinginannya.

Dalam bertindak, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing lebih banyak menggunakan otak kanannya, yaitu banyak menggunakan perasaan atau mengikuti kata hati.

Sisi buruknya, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing sangat mudah tersulut emosi apalagi jika sudah melewati batas prinsip hidupnya, maka akan ngamuk.

Jika sudah ngamuk, tidak ada yang bisa menghentikannya. Karena kekuatan dalam diri pemilik weton kelahiran Jumat Pahing cenderung sangat keras.

Namun, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing mudah sekali memaafkan seseorang, bila orang tersebut mengakui kesalahannya.

Sekalipun gampang tersulut emosinya, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing jarang sekali memperlihatkan kemarahannya dan tidak pendendam.

Terkadang, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing suka usil kepada orang terdekatnya dan suka kebablasan dalam bercanda, sehingga menyakiti seseorang.

Keberuntungan pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing akan terlihat bila bekerja di sektor wirausaha mandiri.

Tetapi bila saat ini bekerja dengan orang lain, orang yang mempunyai weton kelahiran hari Jumat Pahing akan lebih cocok menjadi pemimpin.

Dalam percintaan, pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing kerap kali merasakan pahitnya cinta, karena sering dikhianati kekasihnya.

Baca Juga: Pegang Segel Cakra Tenggorok Bumi, Begini Keistimewaan Weton Kelahiran Hari Kamis Menurut Primbon Jawa

Meskipun begitu, pada akhirnya pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing akan segera menemukan seseorang yang dianggapnya sebagai cinta sejati.

Nah, untuk bis mendapatkan cinta sejatinya, neptu 9 dan 14 adalah jodoh yang paling cocok untuk pemilik weton kelahiran hari Jumat Pahing dan neptu tersebut ada pada weton Jumat Kliwon, Minggu Wage, Sabtu Pahing, dan Minggu Pon.

Jadi, itulah beberapa penjelasan tentang rahasia weton kelahiran Jumat Pahing, fakta cinta dan keberuntungan menurut primbon Jawa berdasarkan ilmu titen. Semoga bermanfaat.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: YouTube Mulia Channel

Tags

Terkini

Terpopuler