5 Mitos Burung Perkutut Anda Bunyi pada Malam Hari, Penyebabnya Tidak Terduga, Nomor 5 Bikin Merinding

26 Februari 2022, 07:43 WIB
Burung Perkutut bunyi di malam hari bisa menjadi pertanda salah satunya komunikasi dengan alam gaib. /YouTube Harta Langit Channel

KABAR BANTEN - Tahukah Anda mitos tentang Burung Perkutut bunyi pada malam hari? 

Burung Perkutut bunyi di malam hari punya mitos tersendiri, baik dari positif maupun negatifnya.

Dilansir dari Kanal YouTube Sobat Jejak Alam, inilah 5 penyebab mitos Burung Perkutut bunyi pada malam hari

Baca Juga: 5 Perkutut Katuranggan yang Cirinya Terdapat di Mata

1. Perkutut memasuki masa kawin dan birahi tinggi.

Biasanya Burung Perkutut yang bunyi terus menerus baik pagi, siang dan malam itu pertanda tiba musim kawin bagi sesama burung perkutut.

2. Makanan dan minuman habis.

Faktor makanan atau minuman Burung Perkutut habis bisa menyebabkan juga perkutut bunyi pada malam hari.

Oleh karena itu dianjurkan kepada pemilik burung perkutut agar mengontrol persediaan makan dan minum perkutut menjelang malam

3. Lampu lupa dimatikan.

Penyebab Burung Perkutut Anda bunyi di malam hari bisa juga karena lampu lupa atau tidak di matikan.

Akhirnya sang perkutut merasa bahwa hari masih sore atau siang.

Baca Juga: Hewan Kurban Presiden Jokowi, Sapi Raksasa Bobotnya Capai 1 Ton Bernama Jabal, Begini Perawatannya

4. Perkutut dapat merasakan hal gaib.

Perkutut bunyi pada malam hari bisa juga sang perkutut lagi komunikasi dengan alam gaib atau makhluk halus.

5. Pelindung dari niat jahat orang.

Perkutut yang berbunyi pada malam hari bisa juga diartikan sebagai peringatan akan terjadinya sesuatu hal yang buruk yang akan menimpa pemilik perkutut.

Apalagi bila perkutut Anda bunyi malam hari secara berlebihan.

Dipercaya bahwa perkutut yang bunyi malam hari mendeteksi ada kiriman benda gaib yang akan menuju ke pemiliknya.

Benda ghaib itu bisa berupa santet, guna guna atau pertanda musibah lain.

Untuk itu apabila perkutut bunyi malam hari apalagi secara terus menerus itu artinya tanda bahaya buat pemiliknya.

Kadang perkutut bunyi malam hari terus mati, konon dipercaya bahwa kiriman guna guna atau santet sebelum tiba ke pemiliknya menyerang perkutut dulu hingga mati.

Baca Juga: Hati-hati Pelihara Perkutut Punden, Punya Dimensi Dua Alam, Bisa Membawa Keberuntungan Juga Kesialan

Untuk itu perlu hati-hati dan waspada apabila Burung Perkutut Anda bunyi tidak biasanya yaitu pada malam hari.

Demikianlah ulasan tentang mitos Burung Perkutut bunyi di malam hari, agar pemiliknya lebih waspada. Tetap berdoa dan meminta perlindungan dari Allah SWT dari segala musibah dan bencana. Wallahualam Bissawab***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: YouTube Sobat Jejak Alam

Tags

Terkini

Terpopuler