Tahu kah Kamu? 6 Profesi Aneh dengan Upah Fantastis, Salah Satunya Hanya Rebahan

12 Juli 2022, 13:26 WIB
Ilustrasi rebahan. Kaum rebahan mungkin bisa memanfaatkan /Pixabay/IRCat

KABAR BANTEN - Di dunia ini ada berbagai macam profesi atau pekerjaan yang bisa dilakukan untuk mendapatkan penghasilan atau upah.

Namun, tahu kah kamu? ternyata ada beberapa pekerjaan atau profesi aneh yang ternyata memiliki upah fantastis.

Bahkan, salah satu pekerjaan atau profesi aneh yang memiliki upah fantastis itu hanya menutut pekerjanya untuk rebahan.

Baca Juga: Tahu kah Kamu? 6 Profesi yang Kini Menghilang, Salah Satunya Jasa Membangunkan Orang

Berikut Kabar Banten rangkum 6 profesi aneh yang memiliki upah fantastis, yang dikutip dari channel YouTube Kevindikmanto2:

1. Pencicip Makanan Hewan

Siapa yang bertanya-tanya bagaimana makanan hewan diuji?

Ternyata ada sebuah profesi aneh yang tugasnya untuk menguji makanan hewan, yakni pencicip makanan hewan.

Para pekerja pencicip makanan hewan ini umumnya merupakan sejumlah ilmuan yang dipekerjakan dengan upah fantastis, untuk mencicipi rasa makanan hewan.

Profesi ini menuntut para pencicip makanan hewan untuk menilai kandungan gizi yang terdapat diproduk makanan hewan tersebut.

Mereka biasanya akan memeriksa aruma dan rasa dari makanan hewan secara langsung, untuk memahami apakah makanan hewan tersebut layak dikonsumsi hewan atau tidak.

Namun siapa sangka, profesi pencicip makanan hewan ini memiliki upah yang fantastis, yakni mencapai sekitar Rp 997 juta pertahun.

2. Kurir Dokumen Rahasia

Pernah menonton film The Transporter yang dibintangi oleh Jason Statham?

Ternyata pekerjaan atau profesi pengirim atau kurir dokumen rahasia tersebut memang benar-benar ada.

Jasa pengiriman menang saat ini sudah tidak asing lagi, namun ternyata jasa kurir dokumen rahasia ini memiliki upah fantastis.

Kurir dokumen rahasia biasanya disewa oleh perusahaan atau bos-bos besar, yang menyewa jasa untuk mengantarkan dokumen penting perusahaan.

Meskipun harus merogoh kocek yang sangat dalam untuk membayar jasa kurir dokumen rahasia, namun hal tersebut sepadan dengan jaminan kerahasiaan dokumen yang dikirim.

Bagi para kurir dokumen rahasia ini memiliki upah fantastis, sekitar Rp 2 hingga 5 juta dalam sekali pengiriman dokumen.

3. Manekin Hidup

Profesi aneh berikutnya adalah menjadi manekin hidup, yang dipajang ditoko pakaian.

Umumnya, para pemilik toko menggunakan patung atau manekin untuk memajang pakaian yang mereka jual di toko atau retail mereka.

Akan tetapi, di Amerika Serikat ternyata ada yang memilih manusia untuk dijadikan manekin hidup, demi memajang pakaian atau barang yang mereka jual.

Hal ini tentunya menjadi profesi aneh yang tak biasa dimiliki oleh sebagian besar orang, namun ternyata profesi ini cukup menjanjikan.

Alasannya, para manekin hidup ini mendapat upah fantastis sekitar Rp 1,3 juta perjam.

4. Pencium Ketiak

Profesi aneh berikutnya adalah pencium ketiak yang sangat diperlukan oleh berbagai perusahaan deodoran, hal itu dilakukan untuk mengetahui kualitas dari produk yang mereka miliki.

Bahkan, untuk mengetahui kualitas deodoran mereka, sebuah perusahaan rela untuk mempekerjakan seorang pencium ketiak.

Para pencium ketiak diharuskan mencium ketiak orang lain yang habis bekerja di dalam ruangan panas.

Rata-rata pencium ketiak profesional ini mampu mencium sekitar 60 ketiak perjam, upah fantastis dari profesi aneh ini sekitar Rp 56 juta perbulan.

5. Pengambil Bola Golf

Pekerjaan ini mungkin terdengar asing bagi sebagian masyarakat, namun ternyata pengambil bola golf benar-benar ada.

Profesi aneh ini muncul karena ketika bermain golf tak jarang pukulan bola para pemain mendarat di danau yang ada di lapangan golf tersebut.

Maka dari itu, para pengelola lapangan golf, rela untuk mempekerjakan jasa penyelam untuk mengambil bola golf.

Meski terdengar sebagai profesi aneh, namun ternyata para pekerja pengambil bola golf ini mampu menghasilkan upah fantastis mencapai 100 ribu dolar atau sekitar Rp 1,4 miliar pertahun.

6. Penguji Kasur Hotel

Bagi kalian para kaum rebahan, mungkin mengharapkan profesi aneh ini agar tetap bisa menghasilkan cuan tanpa perlu effort besar.

Di beberapa hotel mewah dari berbagai negara ternyata rela mengeluarkan biaya besar, hanya untuk mempekerjakan seorang profesional hanya untuk rebahan demi menguji secara khusus kualitas kasur mereka.

Para penguji kasur hotel ini bertugas untuk mengetahui seberapa nyaman kasur-kasur mereka yang nantinya akan digunakan oleh para customer.

Baca Juga: Tahu kah Kamu? 3 Bahasa Manusia Kuno yang Menjadi Misteri dan Belum Bisa Diterjemahkan Hingga Saat Ini

Penguji kasur hotel berkewajiban memastikan standar kelayakan seluruh perlengkapan tidur, pencahayaan, dan kasur hotel.

Direktur dari jasa penguji kasur ini bisa dibayar hingga Rp 1,2 miliar per proyek yang mereka kerjakan.

Itu lah beberapa profesi aneh namun memiliki upah fantastis, yang mungkin saja bisa menjadi inspirasi anda untuk mendapatkan pekerjaan.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Kevindikmanto2

Tags

Terkini

Terpopuler