5 Penyebab Sakit Kepala Belakang yang Wajib Diketahui, Jangan Anggap Sepele

10 September 2023, 09:30 WIB
Ilustrasi penyebab sakit kepala belakang. /Freepik-freepik/

KABAR BANTEN - Semua orang hampir pernah mengalami sakit kepala belakang yang kerap menyerang secara tiba-tiba.

 

Pasalnya, sakit kepala belakang bisa menyerang siapa saja dan tidak mengenal faktor umur baik muda maupun tua.

Selain itu, sakit kepala belakang juga disebabkan karena efek dari sakit kepala bagian depan dan diklasifikasikan menjadi dua, yaitu sakit kepala primer dan sekunder.

Baca Juga: 5 Tanaman Herbal Untuk Sakit Kepala, Cocok Ditanam di Pekarangan Rumah Anda

Sakit kepala primer merupakan penyakit yang penyebabnya bukan berasal dari kondisi yang mendasarinya.

Sedangkan sakit kepala sekunder adalah salah satu penyakit yang penyebabnya berasal dari kondisi kesehayan yang sedang dialami.

Meski begitu, terdapat beberapa penyebab yang perlu diketahui dari munculnya sakit kepala bagian belakang.

 

Dilansir dari laman RSUD Ciawi Bogor, berikut beberapa penyebab sakit kepala belakang, seperti:

1. Ketegangan

Penyebab pertama munculnya sakit kepala belakang yaitu terjadi karena otot-otot yang terletak di leher dan pundak mengalami keteangan.

Ketegangan otot-otot tersebut bisa disebabkan karena faktor kurang tidur, kecemasan, stress, kelelahan, sakit gigi, dan postur tubuh yang buruk.

2. Sakit kepala sinus

Sinus sendiri merupakan riang yang berisi udara dan terletak di dalam tengkorang yang terdiri dari empat pasang.

Selaput lendir yang melapisi rongga tersebut bisa mengeluarkan lendir yang berguna untuk membasahi bagian hidung.

Selain itu, sakit kepala belakang bisa terjadi karena peradangan sinus sphenoid yang berada di dalam tengkorak.

3. Sakit kepala carvicogenic

Selanjutnya, sakit kepala belakang juga bisa disebabkan oleh sakit kepala carvicogenik yang merupakan sakit kepala jenis sekunder dan disebabkan karena masalah leher.

Sakit kepala carvicogenic bisa dibedakan menjadi dua yaitu sakit kepala myogenic dan vertebrogenic.

Sakit kepala myogenic ini juga bisa terjadi saat otot-otot leher tegang, sedangkan sakit kepala vertebrogenic terjadi saat sendi tulang di leher mengalami disfungsional.

4. Sakit kepala vaskular

Penyebab munculnya sakit kepala belakang yaitu sakit kepala vaskular yang disebabkan karena migrain yang berulang dan parah disertai rasa mual dan muntah.

5. Oksipital Neuralgia

Terakhir, penyebab munculnya sakit kepala belakang yaitu oksipital neuralgia yang mengacu pada kondisi media yang terjadi saat saraf oksipital mengalami kerusakan.

Baca Juga: 3 Tips Mengobati Sakit Kepala Secara Alami Tanpa Obat, Salah Satunya dengan Olahraga

Selain itu, sakit kepala belakang juga bisa terjadi karena saraf yang mengalami kerusakan atau meradang akibat infeksi, cedera leher, osteoarthritis, dan tumor.

Demikian informasi terkait penyebab munculnya sakit kepala belakang yang kerap menyerang.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: RSUD Ciawi Bogor

Tags

Terkini

Terpopuler