Kecocokan Jodoh Weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage Menurut Primbon Jawa  

- 14 Agustus 2021, 12:56 WIB
Ilustrasi gambar kalender tentang kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage menurut primbon Jawa.
Ilustrasi gambar kalender tentang kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage menurut primbon Jawa. /pixabay.com/memed_nurrohmad

Menurut primbon Jawa, hasil perhitungan kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage secara umum dianggap olok atau tidak baik.

Baca Juga: Siap Menikah tapi Bingung Cari atau Pilih Jodoh? Simak Penjelasan dari Ustadz Khalid Basalamah

Dari hasil perhitungan tiga siklus yaitu Bejo, kemungkinan kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage bermakna baik, penghidupan rumah tangganya kelak senantiasa akan mendapatkan anugerah keberuntungan.

Di samping itu berdasarkan hasil perhitungan empat siklus yaitu Sri, kemungkinan kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage bermakna murah sandang pangan dan ketemu selamet rumah tangganya.

Lalu berdasarkan hasil perhitungan lima siklus pertama yaitu Sri, kemungkinan kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage akan langgeng, sebab murah sandang pangan dan ketemu selamet rumah tangganya.

Sedangkan berdasarkan hasil perhitungan lima siklus kedua yaitu Nyandang, kemungkinan kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage akan murah sandang maupun pangan dan aspek ekonomi cukup bagus, tetapi berada di level terendah.

Baca Juga: Kecocokan Jodoh Weton Kamis Kliwon dengan Kamis Legi Menurut Primbon Jawa

Kemudian berdasarkan hasil perhitungan dari tujuh siklus pertama yang berada di bawah naungan Satria Wibawa, bermakna kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage akan mendapatkan kemuliaan dalam rumah tangganya, entah itu dihormati maupun disegani oleh banyak orang serta lingkungan sekitar.

Selain itu berdasarkan hasil perhitungan tujuh siklus kedua yaitu Lungguh Kemuning, bermakna kecocokan jodoh antara weton Sabtu Pahing dengan Sabtu Wage tidak baik.

Sebab akan mengalami kemunduran dari aspek finansial serta taraf hidup. Biasanya itu terjadi karena perilaku hidup yang boros dan tidak bisa berhemat.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Mbah Sunan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah