Sinopsis Kuntilanak 3, Film Horor yang Tayang saat Libur Lebaran Mendatang

- 17 Maret 2022, 07:45 WIB
Official poster film Kuntilanak 3.
Official poster film Kuntilanak 3. /Tangkapan layar/Instagram/@mvppictures_id/

KABAR BANTEN - Film Kuntilanak 3 besutan sutradara Rizal Mantovani dibawah rumah produksi MVP Pictures akan meramaikan bioskop saat libur lebaran mendatang.

Dikutip Kabar-Banten.com dari Instagram @mvppictures_id, film Kuntilanak 3 dijadwalkan tayang pada 30 April 2022 di bioskop.

Film Kuntilanak 3 diperankan oleh Nicole Rossi, Adlu Fahrezi, Andryan Bima, Nafa Urbach, Adlu Fahrezi, Ciara Brosnan, Sara Wijayanto, Ali Fikry dan lainnya.

Baca Juga: Sinopsis Film Tutuge Bergenre Horor Psychological yang Sarat akan Budaya Bali

Sinopsis Kuntilanak 3

Setelah pertualangan menghadapi dan melumpuhkan kuntilanak, Geng Kuntilanak mendapat kesusahan menjalankan kehidupan mereka.

Dinda (Nicole Rossi) harus menerima pil pahit lantaran dirinya dianggap aneh oleh anak-anak di sekitar ia tinggal karena kekuatan yang dimilikinya.

Dinda yang ingin bisa mengendalikan kekuatannya mencari tahu di internet tentang kekuatannya tersebut.

Kemudian Dinda berhasil menemukan sekolah untuk para cenayang bernama Sekolah Mata Hati yang langsung ia ceritakan ke Tante Dona (Nena Rosier).

Sekolah Mata Hati merupakan tempat di mana anak memiliki kekuatan istimewa belajar mengendalikan kelebihannya

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Instagram/@mvppictures_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x