Berikut Cara Cerdas Mendidik Anak Usia 2 Hingga 5 tahun, Jangan Sampai Salah Ya Bun!

- 8 April 2022, 10:40 WIB
Seorang anak perempuan yang sedang bermain balon udara sambil bereksplorasi.
Seorang anak perempuan yang sedang bermain balon udara sambil bereksplorasi. /Pixabay/ddimitrova

KABAR BANTEN - Setiap orang tua pasti menginginkan anaknya memiliki kecerdasan yang di atas rata-rata, apalagi pada usia emas, mulai dari 2 sampai 5 tahun.

Berikut cara mendidik anak mudah dan membuat cerdas yang dikutip dari akun instagram @inspirasimamak.

Anak usia 2 tahun, adalah masa dimana rasa keingintahuannya cukup tinggi, sehingga orang tua harus peka terhadap itu.

Baca Juga: Wajah Ibu Hamil Glowing dan Suka Dandan Ciri Jenis Kelamin Bayi Perempuan? Cek Faktanya Berikut Ini

Misalnya memberikan pujian terhadap kemampuannya yang dapat meningkatkan saraf motoriknya.

Kemudian mengajak anak bercerita dan memberikan sejumlah pertanyaan agar ada obrolan yang menyenangkan.

Selain itu, bisa juga memberikan aktivitas yang mengajak anak berpikir dan berimajinasi untuk menumbuhkan ide-idenya.

Selanjutnya, menginjak usia 3 sampai 5 tahun, para orang tua mulai mengajarkan berbagi dengan teman-temannya, atau saudaranya.

Orang tua juga bisa mengajak anaknya untuk melakukan sesuatu yang baru, misalnya membereskan mainannya atau mencuci sepeda miliknya.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Instagram @inspirasimamak


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x