Berjudul '2019', Single B-Circle Featuring Ahmad Sebastio dan Agil Terinspirasi dari Covid-19

- 2 Juni 2022, 10:45 WIB
Personil B-Circle saat berswafoto.
Personil B-Circle saat berswafoto. /Dokumentasi B-Circle/

"Jadi saya percayakan, karena saya mengenal B-Circle baik personalnya maupun karyanya. Makanya saya bisa mempercayakan lagu ini kepada mereka," katanya.

Dia yakin jika lirik lagu yang dibuatnya akan menjadi sebuah karya luar biasa di tangan yang tepat.

"Tentu saya yakin di tangan mereka lagu ini akan menjadi karya yang luar biasa," ujarnya.

Sampai akhirnya, Band Rock B-Circle, melakukan aransemen lagu tersebut.

Dengan segenap kemampuan dan kelihaian Iman Tole (Bassist), Vicky Kalengkongan (guitar), Raga Wolimonov (guitar) dan Iwan Beenk (vocalis) materi lagu tersebut bisa dinikmati melalui berbagai platform music digital.

"Kalau saya hanya mengisi beberapa part untuk bass. Memang pengerjaannya jarak jauh, di Bandung, mereka di Serang, tapi mendengarkan hasilnya saya sangat puas," tuturnya.

"Bahkan jauh melebihi ekspektasi. Saya berharap lagu ini juga bisa dinikmati masyarakat luas," lanjut Ahmad Sebastio.

Drummer Wizzkid Jakarta Agil mengatakan, kolaborasi itu didasari pertemanannya yang erat dengan vocalist B-Circle.

Namun tekadnya lebih menguat ketika mendengarkan lagu yang disodorkan.

Menurut dia, B-Circle memiliki kemampuan yang cukup tinggi dalam mengemas dan mengolah sebuah karya sehingga rasa khas itu muncul dengan kuat.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah