Teratai Snowball, Si Putih Bola Salju Cantik nan Menawan Hati Mudah Dirawat, Inilah Pesona dan Ciri Cirinya

- 7 Oktober 2022, 18:36 WIB
Teratai snowball/tangkapan layar youtube/@Besthobby
Teratai snowball/tangkapan layar youtube/@Besthobby /

KABAR BANTEN - Nymphaea snowball atau teratai snowball merupakan teratai jenis hardy yang berasal dari daerah beriklim dingin.

Teratai snowball memiliki bunga yang sangat indah dan menawan dengan warna putih terbaik dan kelopak yang ganda, serta kata snowball memiliki arti bola salju.

Tanaman air teratai snowball termasuk jenis gonnere yang mudah ditanam dan dirawat serta bisa tumbuh dengan baik di tempat yang kecil dan tempat yang besar.

Anda penyuka warna putih? teratai ini sangat layak menjadi salah satu koleksi terbaik dan terindah untuk mempercantik taman di halaman rumah.

Dikutip Kabar Banten dari video youtube channel Besthobby, berikut pesona dan ciri-ciri teratai snowball:

1. Bunga

Tanaman air teratai snowball memiliki susunan bunga sebagai berikut:

- kelopak berwarna putih terang dan bersih, jumlahnya sangat banyak yaitu berkisar antara 57 sampai 62 kelopak.

Bentuk tiap kelopak oval memanjang dengan ujung-ujung runcing tapi melebar, tersusun tapih membentuk bulatan cantik yang menawan.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: YouTube Besthobby


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x