The Boogeyman Tayang 9 Juni 2023 di Bioskop, Sebuah Teror dari Sosok Dalam Kegelapan, Simak Sinopsisnya Disini

- 7 Juni 2023, 16:00 WIB
Cuplikan ikonik film The Boogeyman, monster di kolong tempat tidur.
Cuplikan ikonik film The Boogeyman, monster di kolong tempat tidur. /Tangkapan layar/YouTube 20th Century Studios

KABAR BANTEN - Siapa nih yang sudah tak sabar menyaksikan Film The Boogeyman yang akan tayang 9 Juni 2023 di Bioskop? Sebelum nonton, kamu wajib cek Sinopsisnya di bawah ini.

 

The Boogeyman adalah film horor supernatural Amerika terbaru yang disutradarai oleh Rob Savage dari skenario Scott Beck, Bryan Woods, dan Mark Heyman.

Berfokus pada Sebuah Teror Dari Sosok Dalam Kegelapan yang terus mengganggu sebuah keluarga, Film The Boogeyman diadaptasi dari cerita pendek tahun 1973 berjudul sama, karya Stephen King.

Baca Juga: Sinopsis The Villain in Romance, Drakor Romansa Terbaru yang Dibintangi Baro B1A4 dan Ha Seung Ri

Kisah horor lainnya dari imajinasi 'Raja Horor' Stephen King kini akan menceritakan tentang The Boogeyman yang meneror manusia dari sudut-sudut gelap dalam rumah.

Cerita pendek ini pertama kali diangkat menjadi gambar bergerak pada 1982 oleh Jeff C Schiro dalam bentuk film pendek. Kemudian juga ditampilkan dalam pementasan teater, serta Film 27 menit oleh Gerard Lough pada 2010.

Hingga pada 2018, Scott Beck dan Bryan Woods mengumumkan akan menulis versi film panjangnya yang dibantu oleh Mark Heyman dalam penulisan skenarionya.

Film The Boogeyman dibintangi oleh Sophie Thatcher, Chris Messina, Vivien Lyra Blair, David Dastmalchian, Marin Ireland, Madison Hu, LisaGay Hamilton.

The Boogeyman akan tayang sebentar lagi, yakni pada 9 Juni 2023 di Bioskop Indonesia. Film ini telah tayang lebih dulu di negara asalnya mulai 2 Juni 2023 lalu.

Sebelum nonton, yuk simak lebih dulu sinopsisnya yang dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube 20th Century Studios berikut ini.

 

Sinopsis The Boogeyman :

The Boogeyman menceritakan tentang teror yang dihadapi keluarga Harper. Mereka di antaranya adalah sang Ayah, Will (Chris Messina), dan dua putrinya, Sadie (Sophie Thatcher) dan Sawyer (Vivien Lyra Blair).

Teror itu muncul selepas istri Will yang juga ibu dari Sadie dan Sawyer meninggal dunia karena kecelakaan mobil. Mereka yang masih kecil diliputi kesedihan yang mendalam.

Kehilangan sosok Ibu membuat mereka mecari perhatian sang Ayah yang merupakan seorang Psikiater yang sibuk. Will tidak bisa menggantikan sosok Ibu dan hanya memberi perhatian sekedarnya.

Suatu malam, Sawyer mengalami gangguan dari sosok yang dia sebut Boogeyman. Sosok itu bersembunyi di dalam lemari kamarnya, dan sering muncul menakutinya di tempat gelap. Karena itu, Sawyer selalu tidur dengan lampu-lampu di kasurnya.

Suatu hari Sawyer memanggil Will, karena ketakutan dengan sosok ini. Namun sosok Boogeyman yang ditakuti Sawyer tidak ditemui Will di mana pun.

Sawyer yang kembali sendiri setelah Will meninggalkannya membuat sosok Boogeyman berkesempatan untuk menghabisi Sawyer. Hal ini menyebabkan duka dan dendam mendalam dalam diri Will.

Baca Juga: 200 Pounds Beauty Versi Indonesia Dibintangi Syifa Hadju, Remake Film Korea Ini Bikin Pangling Netizen

Will akhirnya sadar dan mulai berkonsultasi dengan berbagai pihak untuk kemudian menemukan fakta bahwa sosok Boogeyman ini benar adanya. Sawyer telah menjadi incaran sosok ini sejak lama.

Lantas, bagaimana cara Will mengatasi sosok menyeramkan tersebut? Apakah Will berhasil atau justru nyawa mereka jadi taruhannya?

Nah, itulah Sinopsis The Boogeyman yang tayang 9 Juni 2023 di Bioskop Indonesia. Temukan jawabannya dan jangan sampai kelewatan!***

 

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube 20th Century Studios


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x