Mengenal Lebih Dekat Tanaman Hias yang Disukai Mahluk Halus

- 6 Oktober 2023, 22:10 WIB
Ilustrasi terkait mitos dan misteri bunga sedap malam salah satunya dipercaya bisa mengundang mahluk halus.
Ilustrasi terkait mitos dan misteri bunga sedap malam salah satunya dipercaya bisa mengundang mahluk halus. /Tangkapan layar/YouTube Larasati Channel

KABAR BANTEN - Menanam aneka jenis tanaman hias yang memiliki bunga indah dan wangi tentunya menjadi pengalaman menyenangkan untuk kaum wanita atau emak-emak.

Namun tanaman hias yang berbunga cantik dan beraroma wangi konon dipercaya bisa mengundang hadirnya mahluk halus.

Penasaran apa saja jenis tanaman hias tersebut, berikut daftarnya.

Dikutip Kabar Banten dari video youtube channel Made in Jumah, berikut 7 tanaman hias bunga indah dan wangi yang disukai mahluk halus:

Bunga kamboja

Bunga kamboja memiliki nama latin Plumeria, tanaman hias ini memiliki bunga yang sangat cantik.

Bunga tanaman hias kamboja beraneka ragam dan beraneka warna ada pink, kuning, merah dan lain-lain.

Bunga kamboja konon menurut cerita masyarakat zaman dahulu merupakan jelmaan seorang gadis, gadis tersebut merasa sedih karena kehilangan kekasihnya sehingga ia memutuskan menunggu dan menemani kekasihnya yang telah meninggal di pusaranya.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Made in Jumah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x