15 Fakta Menarik Tentang Dunia yang Paling Banyak Dicari Orang di Google

- 29 Januari 2023, 10:29 WIB
Ilustrasi 15 fakta menarik tentang dunia.
Ilustrasi 15 fakta menarik tentang dunia. /Tangkapan layar/YouTube sisi terang


KABAR BANTEN - Fakta menarik tentang dunia kali ini membahas informasi paling banyak dicari di mesin pencari google.

Semua manusia memang lahir dengan rasa penasarannya yang tinggi, tak heran di google banyak orang yang mencari sesuatu dengan awalan mengapa.

Apakah kalian tahu fakta menarik tentang dunia apa saja yang banyak dicari orang di google?

Baca Juga: Diapit Dua Orang yang Digadang Bakal Maju Sebagai Capres di Pemilu 20224, Susi Pudjiastuti: Saya Kelaut Saja

Berikut ini ada 15 fakta menarik tentang dunia yang paling banyak dicari orang di google seperti dikutip Kabar Banten dari YouTube sisi terang Minggu 29 Januari 2023.

1. Flaminggo lahir berwarna abu-abu tapi kemudian bulunya berubah merah muda alami. Burung tersebut mendapat warna merah muda dari makanannya yang terdiri dari alga biru hijau dan udang air asin.

2. Siput tidak seimut yang kamu kira, siapa bilang siput imut. Hewan ini memiliki 1.000-14.000 gigi kecil dan tajam.

3. Perusahaan marmaid adalah produsen selai dari extra ragi. Perusahaan ini juga mengeluarkan kemasan kecil untuk bepergian.

Alasannya marmaid merupakan salah satu barang yang banyak disita saat Inggris meninggalkan bandara.

4. Di Kanada kamu bisa membayar belanjaan mu dengan koin bergambar Superman. Pada 2015 Kanada memproduksi 350.000 koin dengan gambar Superman.

5. Mungkin kamu sering melihat lubang saluran air dan tutupnya berbentuk lingkaran.

Pertama bentuk ini lebih mudah dibuat, kedua penutup saluran air beratnya mencapai 113 kilogram dan bentuk lingkaran memudahkan pekerja jalan memindahkannya.

Dengan cara digelindingkan. Saluran berbenturan lingkaran juga efektif menahan tekanan sekitarnya

Baca Juga: 7 Manfaat Jus Anggur Bagi Kesehatan yang Perlu Diketahui, Salah Satunya Menyehatkan Kulit

6. Kubus rubik bahkan lebih sulit dari yang kamu kira. Pembuatnya Erno Rubik menghabiskan waktu sebulan untuk menyelesaikannya. Sementara pada Juni 2018 rekor tercepatnya 4,22 detik.

7. Hari kabisat jatuh pada tanggal 29 Februari. Peranan hari tersebut sangat penting agar kalender tidak saling selisih.

Planet kita mengelilingi matahari tidak selamat 365 hari persis dan baru kabisat mengkompensasi orbit bumi yang tidak sempurna.

8. Semangka asal Jepang dibuat kotak agar muat didalam kulkas dan mudah ditumpuk.

Agar bentuknya tetap semangka ini dipanen sebelum matang sehingga tidak bisa dimakan. Selain itu semangka ini dapat dijadikan pajangan seperti di dapur.

9. Pola loreng pada harimau ini berfungsi untuk berkamuflase, pola loreng ini sangat efektif untuk melindungi harimau dari hewan lain dan yang paling mengherankan harimau tidak hanya punya pola loreng pada bulunya tapi juga pada kulitnya.

Selain itu setiap harimau punya pola loreng berbeda seperti sidik jari manusia

10. Dulunya merah pakaian pria bisa dilepas ini menghemat biaya mencuci pakaian. Lagi pula kerah merupakan bagian kemeja yang paling cepat kotor.

11. Di mars matahari terbenam berwarna biru, ini berhubungan dengan udara di mars yang mungkin ada debu halus didalamnya.

Campuran debu ini memungkinkan sinar biru masuk ke udara lebih mudah dibandingkan warna lainnya.

Yang menarik ini hanya terjadi di area yang menghadap matahari. Sementara bagian langit lainnya tetap jingga dan kuning.

Baca Juga: 5 Wisata Alam Indonesia Ini Miliki Nama Unik dan Nyentrik, Liburan Hemat Suasana Alami yang Asri

12. Langit warna biru karena warna ini merambat dengan gelombang yang lebih kecil dan lebih pendek sehingga warna biru lebih terhambur cahaya daripada warna lain. Kita pun bisa menikmati warna langit biru safir saat langit tak berawan.

13. Kamu bisa membuat steak dengan mudah menggunakan semangka. Karena saat semangka dipanggang kandungan air didalamnya menguap dan teksturnya berubah drastis.

Sehingga semangka jadi seperti ikan mentah bahkan seperti sepotong daging.

Ada berbagai metode untuk memasak semangka tergantung pilihanmu diperlukan waktu mulai dari beberapa menit hingga hitungan jam untuk mendapatkan hasil akhirnya.

14. Mengangkat satu kaki membantu burung tetap hangat saat udara dingin. Dengan begini burung mengurangi setengah jumlah panas yang keluar dari tubuhnya melalui kakinya yang tak berbulu.

15. Katak macan tutul. Hewan paling menakutkan yang pernah kita dengar.

Hewan ini menangkap mangsa dengan bantuan mata, amfibi ini bisa mendorong matanya hingga ke mulut dan gerakan ini membantu katak menelan mangsa.

Cara ini juga dilakukan oleh beberapa jenis katak dan kodok lainnya.

Demikian 15 fakta menarik tentang dunia yang paling banyak dicari orang di google. ***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x