10 Fakta Menarik Tentang Dunia, Beras Ternyata Digunakan untuk Membangun Tembok Besar Tiongkok

- 22 Maret 2023, 09:44 WIB
Ilustrasi sepuluh fakta menarik tentang dunia salah satunya beras digunakan untuk membangun Tembok Besar Tiongkok.
Ilustrasi sepuluh fakta menarik tentang dunia salah satunya beras digunakan untuk membangun Tembok Besar Tiongkok. /Tangkapan layar/YouTube Sisi terang


KABAR BANTEN - Fakta menarik tentang dunia kali ini akan membahas berbagai hal terutama tentang hal yang tida kita lihat setiap hari.

Di dunia ini menyimpan banyak fakta menarik yang mengagumkan yang tidak semuanya diungkapkan di publik.

Fakta menarik tentang dunia ini tentu merupakan sebuah kebenaran yang sebelumnya pernah diteliti.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik yang Belum Pernah Diungkap oleh Manusia

Berikut ini ada sepuluh fakta menarik tentang dunia yang tidak kami lihat setiap hari, beras ternyata digunakan untuk membangun Tembok Besar Tiongkok seperti dikutip Kabar Banten dari YouTube Sisi terang Rabu 22 Maret 2023.

1. Baby carrot sebenarnya tidak ada pohonnya, wortel mini yang biasa dijual di supermarket ini hanya wortel biasa yang dipotong kecil kecil.

2. Kamu pasti mengira Jelly beruang rasa strawberry berwarna merah atau pink, padahal sebetulnya berwarna hijau.

3. Beras coklat dan beras putih adalah produk yang sama. Jenis beras putih berasal dari beras coklat tapi beberapa bagiannya dihilangkan selama penggilingan hingga akhirnya menjadi beras putih.

Proses ini memang bisa membuat beras lebih awet tapi juga mengurangi nutrisinya.

4. Beras juga dipakai untuk membangun tembok besar Tiongkok.

Dulu para tukang membuat campuran beras ketan dan kapur untuk membuat konstruksi.

Campuran ini lebih kuat dan tahan air daripada campuran kapur biasa.

Makanya tembok besar Tiongkok masih bisa berdiri kokoh selama berabad abad meski diterjang cuaca ekstrim.

5. Saat kamu tiba-tiba menemukan coklat batangan di laci meja mu kamu pasti akan senang sekali.

Tapi saat coklat dibuka ternyata ada lapisan berdebu yang kelihatan kusam.

Tidak masalah sih, coklat mu masih bisa dimakan itu hanya lemak kakao yang terpisah dari coklatnya karena panas.

Setelah coklatnya mengeras lagi, lapisan keputihan ini mulai terbentuk, tapi kemungkinan rasanya sudah berubah jadi sebaiknya coklat seperti ini dipakai untuk masak saja.

Baca Juga: Profil Dr. Suherna, Bakal Calon Rektor Untirta Periode 2023-2027, Ini Jejak Kariernya

6. Biasanya alpukat tidak matang di pohon, jika terlalu lama tidak dipetik buah ini akan jatuh dari pohonnya dalam keadaan mentah.

Namun jika dipetik alpukat akan semakin lembut dan tambah enak.

Hal ini bisa terjadi karena ledakan etilen yang dihasilkan alpukat setelah dipetik dan saat masih di pohon prosesnya terhambat.

7. Tomat yang dijual di supermarket biasanya lebih hambar karena pengaruh cara tanam dan proses penyimpanannya.

Tomat ini dipanen saat belum benar-benar matang dan baru matang di kontainer pengangkut dan di rak toko swalayan.

Tapi jika suhu penyimpanannya di bawah 5 derajat celsius saat belum matang maka rasanya akan pudar.

Agar tetap lezat sebaiknya taruh tomat di luar kulkas saja.

8. Kemungkinan madu menjadi satu-satunya bahan makanannya yang tidak bisa basi.

Dalam kondisi kedap udara madu bisa awet hingga ribuan tahun dan bisa tetap dikonsumsi.

Wadah madu tertua yang pernah ditemukan sudah berusia 5.500 tahun.

Baca Juga: Ini Manfaat Puasa Bagi Anak-anak, Orang Tua Wajib Perhatikan Hal Ini

9. Coklat hitam dan coklat susu memang beneran coklat tapi coklat putih ternyata bukan coklat karena di dalamnya tidak ada bubuk kakao.

Jenis coklat ini terbuat dari lemak kakao gula dan penambah rasa misalnya vanilla.

10. Kacang tanah lebih berkerabat dengan kacang polong dibanding kacang-kacangan. Kacang ini termasuk dalam jenis legum atau polong-polongan.

Kacang Mede juga begitu, Medenya dihasilkan dari biji jambu monyet. Hal yang sama bisa diamati pada kacang kenari, almond, dan pistachio.

Demikian sepuluh fakta menarik tentang dunia yang tidak kami lihat setiap hari, beras ternyata digunakan untuk membangun Tembok Besar Tiongkok. ***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x