1549852

Ada Peringatan Apa di Tanggal 19 Juni? Intip Informasinya di Sini

- 19 Juni 2023, 07:00 WIB
Poster Hari Penghapusan Kekerasan Seksual dalam Konflik Sedunia yang jatuh pada tanggal 19 Juni.
Poster Hari Penghapusan Kekerasan Seksual dalam Konflik Sedunia yang jatuh pada tanggal 19 Juni. /Tangkapan layar laman nationaldaycalendar.com/

KABAR BANTEN - Artikel ini memuat informasi terkait perayaan yang diperingati pada tanggal 19 Juni, yaitu Hari Penghapusan Kekerasan Seksual dalam Konflik Sedunia.

Selain diperingati sebagai Hari Penghapusan Kekerasan Seksual dalam Konflik Sedunia, pada tanggal 19 Juni juga diperingati sebagai Hari Jalan-jalan Sedunia.

Tangga 19 Juni pada tahun ini bertepatan pada hari Senin, tanggal 30 Dzulqa’dah 1444 H.

Baca Juga: Tanggal 15 Juni Memperingati Hari Apa? Jangan Sampai Ketinggalan Infonya di Sini

Dilansir oleh Kabar Banten dari situs National Day Calendar, berikut adalah informasi terkait perayaan yang diperingati pada tanggal 19 Juni yaitu Hari Penghapusan Kekerasan Seksual dalam Konflik Sedunia dan Hari Jalan-jalan Sedunia.

Hari Penghapusan Kekerasan Seksual dalam Konflik Sedunia

Setiap tahun pada tanggal 19 Juni, dunia memperingati Hari Internasional untuk Menghapus Kekerasan Seksual dalam Konflik.

Pada hari ini, dunia menghormati para korban kekerasan seksual serta meningkatkan kesadaran akan kekerasan seksual dalam konflik di seluruh dunia.

PBB mendefinisikan kekerasan seksual dalam konflik sebagai pemerkosaan, perbudakan seksual, prostitusi paksa, kehamilan paksa, perdagangan manusia, aborsi paksa, pernikahan paksa, dan sterilisasi paksa.

Pria dan wanita, anak laki-laki dan perempuan dapat menjadi korban. Banyak korban tidak melapor karena takut dan stigma budaya, sehingga keadilan tidak terpenuhi dan pelaku dapat mengulangi perbuatannya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: nationaldaycalendar.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah