Pemilih Muda Dinilai Jadi Penentu Kemenangan Pemilu 2024 Menurut Djarot Saiful Hidayat

1 September 2023, 14:06 WIB
Anggota Komisi IV DPR RI Djarot Saiful Hidayat /Tangkapan Layar/YouTube DPR RI

KABAR BANTEN - Pada pemilu serentak di 2024 nanti, pemilih muda dinilai akan jadi penentu kemenangan.

 

Baik itu pada Pemilu Legislatif, Pemilu Presiden, maupun pada kancah Pilkada, pemilih muda akan jadi penentu kemenangan suara.

Karenanya, merupakan strategi yang baik untuk menyasar kaum milenial atau GenZ sebagai target kampanye, mengingat pemilih muda jadi penentu kemenangan nantinya.

Seperti diketahui, salah satu kesuksesan Pemilu itu adalah tingkat partisipasi dari semua masyarakat.

Sementara di satu sisi, narasi soal pemilih pada Pemilu 2024 dipastikan didominasi oleh pemilih muda atau biasa disebut GenZ.

Djarot Saiful Hidayat dari Komisi IV DPR RI mengatakan bahwa sangat strategis untuk menjadikan generasi muda sebagai target kampanye.

Karena dengan menyasar GenZ ini, bisa memaksimalkan perolehan suara dan juga sukses partisipasi pemilih.

"Karena pemilih muda ini kan cukup besar ya sehingga kita harapkan ada kesadaran pada pemilih muda ya, GenZ," katanya mengutip dari YouTube DPR RI.

Namun tantangan utamanya adalah bagaimana cara membujuk agar GenZ mau berpartisipasi dalam pencoblosan nanti.

Mengingat images pemilih muda terkait pemilu cukup buruk.

 

"Generasi milenial ini menganggap bahwa politik itu satu hal yang menakutkan, politik itu satu hal yang tidak bagus, dan politik itu suatu hal yang jahat, kotor dan sebagainya," terangnya.

Untuk itulah, menurut Djarot Saiful Hidayat, dibutuhkan pendekatan khusus untuk merangkul pemilih mudah.

Katanya, pendekatan kepada GenZ tidak boleh kaku, harus lebih soft juga lebih fleksibel.

"Pendekatanya bisa melalui pendekatan budaya, kesenian, teknologi, olahraga dan sebagainya," jelasnya.

Selain itu, generasi muda pun perlu ditingkatkan kesadarannya bahwa suara mereka menentukan masa depan bangsa.

Katanya, perlu dibangun images bahwa sebetulnya masa depan perpolitikan dan calon-calon terpilih nanti ke depan salah satunya ditentukan oleh bagaimana suara dari GenZ ini. 

"Bagaimana caranya supaya semua pihak, baik itu jajaran KPU, Bawaslu, pemerintah dan partai politik, untuk meyakinkan kepada GenZ bahwa Pemilu itu penting bagi masa depan demokrasi kita," katanya.***

 

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: YouTube DPR RI

Tags

Terkini

Terpopuler