PPKM Darurat, Bear Brand Trending di Twitter, Berikut Khasiat Susu Beruang

3 Juli 2021, 17:12 WIB
Potongan video punic buying yang memperlihatkan sejumlah orang berebut susu beruang di salah satu swalayan. /Tangkapan layar Twitter @bdngfess

KABAR BANTEN - Susu Bear Brand atau susu beruang tiba-tiba trending di Twitter di saat pemberlakuan PPKM Darurat. Hal tersebut terjadi setelah video rebutan susu beruang beredar di Twitter.

Banyak orang yang menganggap bahwa susu beruang sebagai minuman kesehatan selama menjalani PPKM Darurat Jawa-Bali.

Lantas, apa sebabnya susu beruang ini sangat diinginkan, padahal banyak sekali susu-susu lain yang juga menyehatkan.

Dikutip Kabar-Banten.com dari berbagai sumber, Bear Brand atau susu beruang memiliki banyak manfaat.

Pada urutan pertama, manfaat mengonsumsi susu beruang tidak lain untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Lantaran susu beruang kaya akan kandungan vitamin dan mineral, salah satu manfaat susu Bear Brand yang paling dapat dirasakan adalah mampu mendukung sistem kekebalan tubuh.

Bilamana meningkatkan sistem imunitas dalam tubuh, penyakit tidak akan mudah menyerang serta membuat tubuh segar dan bugar setiap hari.

Baca Juga: Panic Buying Kembali Muncul di Tengah Pandemi Covid-19, Apa Penyebabnya?, Ini Menurut Para Ahli

Kemudian, susu beruang pun dikatakan dapat membantu pasien dengan penyakit pilek.

Ini diyakini karena vitamin-vitamin yang terkandung dalam susu beruang, seperti Vitamin A, B1, B2, B6, B12, C, D, serta E.

Manfaat lainnya, susu beruang pun dikatakan dapat menetralisir racun dalam tubuh.

Ini karena kandungan zat dan proses sterilisasi pada susu beruang berpengaruh dalam hal penanggulangan racun yang ada di dalam tubuh.

Tidak kalah penting, susu beruang dipercaya mampu membantu menyehatkan paru-paru.

Vitamin lengkap yang terkandung dalam susu beruang mampu memberikan manfaat yang baik untuk menjaga dan merawat kesehatan sel paru-paru.

Vitamin yang terkandung di dalam susu Bear Brand disebut mampu menjauhkan paru-paru dari serangan virus dan kotoran di udara akibat polusi.

Baca Juga: Panic Buying, Susu Beruang Jadi Rebutan, Videonya Trending di Twitter

Barangkali itulah alasan utama mengapa warga berbondong-bondong mendatangi swalayan untuk memborong susu beruang kala pemberlakuan PPKM Darurat Jawa-Bali.

Seperti disampaikan akun Twitter @singleorigin666, menurutnya susu beruang efektif untuk membersihkan paru-paru.

"Yang bilang susu bear brand sama aja kayak susu biasa, fix dia belum pernah shocked liat paru-paru yang tadinya kotor jadi bersih dan lolos MCU," tulisnya.

Begitu juga disampaikan akun Twitter @KSaryani, mengonsumsi susu beruang dan minuman vitamin UC 1000 efektif meningkatkan imunitas.

"Gue beberapa kali antigen untuk keperluan penerbangan, tapi setiap kali mau antigen aku selalu lagi flu berat, tapi mulai dari udah mau flu aku udah rutin minum bear brand ini + you c 1000 itu, dan setiap antigen masih kondisi flu berat tapi Alhamdulillah selalu negatif," tulisnya.***

Editor: Kasiridho

Tags

Terkini

Terpopuler