Kemenkes Keluarkan Jurus Baru saat Kasus Covid-19 Tembus 1 Juta Orang

- 26 Januari 2021, 17:21 WIB
Ilustrasi Covid-19 Umum1
Ilustrasi Covid-19 Umum1 /

Tak berhenti disitu, berdasarkan data akan kurangnya kamar rumah sakit untuk pasien Covid-19, pemerintah berupaya mengatur regulasi dalam penanganan pasien Covid-19, dan terakhir pemerintah melalui Kementerian Kesehatan, ciptakan aplikasi Siranap RS.

Dilansir KabarBanten.com dari laman Instagram @kemenkes_ri , Sistem Informasi Rawat Inap Rumah Sakit (Siranap RS) adalah aplikasi yang dirancang pemerintah dalam membantu mempermudah masyarakat, terutama pasien Covid-19 untuk mengakses informasi seputar ketersediaan rumah sakit rawat inap.

Siranap RS ini merupakan sistem informasi publik yang menyajikan data ketersediaan tempat tidur pasien Covid-19 di rumah sakit, secara realtime dan online yang diupdate oleh pihak rumah sakit dan dapat langsung diakses oleh publik.

Baca Juga : Hasil Drawing BWF World Tour Finals 2020 : Praveen-Melati dan Ginting Masuk Grup Neraka

Aplikasi SIRANAP ini, dapat diakses melalui laman website https://yankes.kemkes.go.id/app/siranap atau bagi pengguna Android dan hp pintar lainnya, aplikasi Siranap RS ini, dapat langsung diunduh di playstore.

 

Untuk informasi, bagi masyarakat yang membutuhkan informasi seputar vaksinasi Covid-19, Kementerian Kesehatan telah menyediakan layanan hotline di nomor 119 Ext 9.***

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah